Ephorus HKBP Pdt. Dr. Robinson Butarbutar Layani Minggu Jubilate di HKBP Rawamangun
Ephorus HKBP Pdt. Dr. Robinson Butarbutar memimpin Kebaktian Minggu di HKBP Rawamangun Jakarta pada Minggu (8/5/2022), pukul 10.00 WIB. Ephorus dalam pelayanannya menyampaikan khotbah dalam bahasa Batak berdasarkan Kisah Para Rasul 9:36-43.
“Kuasa yang diberikan kepada kaum Bapak atau Suami jangan disalahgunakan untuk menindas. Jangan sampai terjadi para kaum ibu atau isteri tertawa di depan orang banyak namun menangis ketika seorang diri”, ujar Ephorus dalam khotbahnya.
Lebih lanjut Ephorus menyampaikan bahwa orang percaya harus meniru cara Tuhan, memakai kuasa-Nya untuk menghidupkan. Oleh sebab itu setiap orang percaya tidak boleh memakai kuasa yang ada padanya untuk menindas, membuat orang lain susah dan membuat para ibu (istri) meneteskan air mata.
Melalui khotbahnya Ephorus menyerukan kepada jemaat untuk berjubilate, memuji Tuhan atas karya-Nya yang luar biasa dalam kehidupan orang percaya. Ia juga mengajak jemaat untuk mewariskan perbuatan Allah yang besar tersebut kepada keturunannya, agar semakin banyak orang yang percaya kepada kuasa Allah.
“Sekalipun banyak pergumulan yang kita hadapi dalam hidup ini, ingatlah kuasa Tuhan yang menghidupkan itu, Dia pasti akan menolongmu. Bila keluargamu ada yang difabel, pujilah Tuhan karena Tuhan memperkenankanmu melayani dan mengasihinya. Tidak semua orang memiliki kesempatan demikian, maka berjubilatelah, pujilah Tuhan”, pesan Ephorus dalam khotbahnya.
Ibadah Minggu Jubilate di HKBP Rawamangun juga dirangkai dengan pelantikan pengurus seksi periode 2022-2024 dan pemberangkatan St. Duma br. Sihombing memasuki masa purnabakti. Kedua pelayanan tersebut dipimpin oleh Pendeta HKBP Resort Rawamangun Pdt. Banner Siburian.
Pada kesempatan yang sama, Pdt. Banner Siburian menyampaikan donasi untuk pelunasan hutang dana pensiun dari HKBP Rawamangun sejumlah 125 juta rupiah. Pemberian donasi diberikan secara langsung kepada Ephorus Pdt. Dr. Robinson Butarbutar.