Ephorus Menerima Menteri BUMN, HKBP Menjalin Kerjasama Dengan Kementerian BUMN

 Ephorus Menerima Menteri BUMN, HKBP Menjalin Kerjasama Dengan Kementerian BUMN

Ephorus HKBP Pdt.Dr.Robinson Butarbutar

Ephorus HKBP Pdt. Dr. Robinson Butarbutar menyambut kedatangan Menteri BUMN Erick Thohir yang mengadakan kunjungan resmi ke Kantor Pusat HKBP dan Perkampungan Pemuda Jetun Silangit, Kamis (19/5/2022) mulai pukul 10.00 WIB.

Ephorus HKBP menerima Menteri BUMN di Kantor Pusat HKBP setelah Menteri BUMN mengunjungi Perkampungan Pemuda HKBP Jetun Silangit sebagai bagian dari sosialisasi dan pengembangan UMKM binaan HKBP yang berpusat di tempat itu.

Pimpinan HKBP Menyambut Menteri BUMN Erick Thohir

Menteri BUMN dan rombongan melanjutkan kunjungan ke Kantor Pusat HKBP Pearaja Tarutung. Ia disambut langsung Ephorus HKBP Pdt. Dr. Robinson Butarbutar dan beberapa orang staff dan pelayan Kantor Pusat HKBP yang disertai pengalungan bunga dan Tarian Tortor.

Penandatanganan MoU

Pada kesempatan itu, Pdt. Robinson Butarbutar dan Erick Thohir menandatangani kerjasama Kementerian BUMN dengan HKBP dengan bentuk MoU bertempat di Gedung Raja Pontas Lumbantobing.

Pada kesempatan itu Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan sukacita dan kebahagiaannya mengunjungi Pearaja dan Jetun Silangit. Ia mengarapkan HKBP tetap berkomitmen dalam mendukung upaya pemerintah dalam menyejahterakan masyarakat.

Pemberian Cinderamata

Ephorus HKBP Pdt. Robinson Butarbutar dalam bimbingan dan arahannya menyampaikan terimakasih atas kedatangan dan kunjungan resmi Menteri BUMN. Ia berharap HKBP dan Kementerian BUMN dapat menjalin kerjasama yang nyata dalam melaksanakan berbagai program pelayanan yang selaras dengan program Kementerian BUMN.

Pada kesempatan itu Ephorus HKBP Dr. Robinson Butarbutar dan pimpinan HKBP lainnya menyematan cinderamata kepada Erick Thohir.

Sebelumnya, Menteri Erick Thohir hadir melihat langsung perkembangan UMKM HKBP sebagai bagian dari peran serta HKBP dalam menyejahterakan masyarakat. UMKM binaan HKBP di Jetun Silangit mencakup kerajinan pengolahan kopi, kerajinan tangan tas , sepatu, gantungan kunci hasil burung puyuh, pengolahan anggur, okulasi bunga dan buah binaan HKBP dengan mitra ibu OJK Jakarta.

Menteri BUMN Erick Thohir

Menteri Erick Tohir mengapresiasi peran serta HKBP dalam meningkatkan ekonomi masyarakat. Ia memberi motivasi dan dukungan bagi upaya pegembangan UMKM yang lebih tepat guna dan tepat sasaran, serta sesuai dengan segmentasi pasar.

Pada kesempatan itu, Menteri BUMN Erick Thohir  menanam Pohon Makadamia sebagai simbol dukungan dan kerjasama erat dengan HKBP.

Kedatangan Menteri BUMN Erick Thohir disambut Sekjen HKBP Pdt. Dr. Viktor Tinambunan bersama Kadep Diakonia HKBP Pdt. Debora Sinaga dan Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Pdt. Bernard Manik serta Ketua Badan Usaha HKBP Pontas Pane, dan beberapa tokoh masyarakat dan tokoh HKBP lainnya.

Kerjasama Kementerian BUMN dengan HKBP

Related post