Praeses Henri Napitupulu : Berikan Yang Terbaik Bagi Tuhan!
Praeses HKBP Distrik X Medan Aceh Pdt. Henri Napitupulu menyerukan dalam khotbahnya agar jemaat memberikan yang terbaik bagi Tuhan.
Hal itu disampaikan dalam Kebaktian Minggu Pentakosta I, Peringatan Turunnya Roh Kudus di HKBP Helvetia Resort Helvetia (5/6/2022) yang dirangkai dengan Pesta Pembangunan.
Mengacu pada teks khotbah yang tertulis pada surat Roma 8:8-11, Praeses Henri Napitupulu mengajak jemaat agar menyadari bahwa Allah senantiasa membimbing umat-Nya di dalam Roh Kudus.
“Roh Kudus berperan dalam memperbaharui jemaat di dalam kebenaran Kristus. Kebenaran Kristus ialah yang menjadi sumber bagi orang percaya untuk memberikan segala sesuatu di dalam hidupnya untuk Tuhan,” ujar Praeses Henri.
Praeses Henri Napitulu juga menambahkan bahwa hidup manusia dapat menjadi kering bagaikan tanaman yang tidak disirami oleh air ketika manusia tersebut hidup tanpa firman Tuhan. Oleh sebab itu Praeses Napitupulu mengajak jemaat untuk tidak terpisah dari firman Tuhan, agar hidupnya subur di dalam Tuhan dan menjadi berkat.
“Marilah kita menjadi penyalur berkat Tuhan kepada sesama kita. Penyalur Berkat Tuhan bukan hanya melalui materi saja, tetapi sekaligus melalui kehidupan yang telah diberikan Tuhan dalam waktu, tenaga dan pikiran. Secara khusus pada perayaan pentakosta serta pesta pembangunan ini, kiranya kita dapat memberikan yang terbaik bagi Tuhan,” pesan Praeses Henri.
Ibadah Minggu Pentakosta I yang dirangkai dengan Pesta Pembangunan HKBP Helvetia berlangsung hikmat dan dihadiri ratusan jemaat. Ibadah berlangsung dengan teduh dilayani liturgis Pdt. Marjuni Nababan (Pendeta Resort) dan Pdt. Mega Yani Sitorus (Pendeta Fungsional) serta Biv. Masli Samosir sebagai pembaca warta jemaat.