Ratusan Orang Menjadi Saksi Partumpolon Arthur dan Kesya di HKBP Pasar Minggu

 Ratusan Orang Menjadi Saksi Partumpolon Arthur dan Kesya di HKBP Pasar Minggu

Ratusan Orang Menjadi Saksi Partumpolon Arthur dan Kesya di HKBP Pasar Minggu

Ratusan orang jemaat memenuhi gedung Gereja HKBP Pasar Minggu, menghadiri ibadah perjanjian pra-nikah atau “Partumpolon” Arthur Maruli Hutabarat, S.T dengan Kesya Dameta br. Saragih S.K.G pada hari Sabtu (20/8/2022), pukul 10.00 WIB.

Jemaat yang hadir begitu antusias menyaksikan penandatanganan perjanjian pra-nikah Arthur dan Kesya yang disertai dengan tukar cincin sebagai tanda cinta kasih kedua calon mempelai di hadapan Tuhan.

Arthur Maruli Hutabarat

Arthur Maruli Hutabarat adalah putra dari pasangan St. Ir. M.M. Ido Hutabarat dan Dra. Sandra M. br. Sidabutar, jemaat sekaligus parhalado atau majelis di HKBP Pasar Minggu Jakarta Selatan. Arthur dengan sepenuh hati akan menikah dengan Kesya, sebagaimana ia ucapkan di tengah-tengah gereja pada saat acara ibadah partumpolon.

Kesya Dameta br. Saragih

Sementara itu, Kesya Dameta br. Saragih adalah putri dari Ir. Saud Hasiholan Saragih, M.M dan Mira Kamarullah br. Siagian, S.E, jemaat GKPS Cempaka Putih Jakarta Pusat. Senada dengan Arthur, ia juga dengan sepenuh hati ingin menikah dengan Arthur.

Kedua pasangan calon mempelai tersebut juga berkomitmen melaksanakan apa yang telah disetujui dalam perjanjian pernikahan.

Tukar Cincin

Ibadah partumpolon berlangsung dengan hikmat yang dilayani Pendeta HKBP Resort Pasar Minggu Pdt. Sobok Simanjuntak sebagai liturgis dan Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta sebagai pengkhotbah yang menyampaikan firman Tuhan berdasarkan Yesaya 30:18.

Praeses Bernard Manik

Melalui khotbahnya, Praeses Bernard Manik mengingatkan kembali akan isi janji pra-nikah yang telah ditandatangani kedua calon mempelai, orang tua dan bahkan saksi dari kedua belah pihak keluarga. Ia mengajak Arthur dan Kesya untuk tetap setia akan janjinya serta hidup di dalam kasih sayang sebagaimana Allah telah lebih dahulu mengasihi mereka.

Penandatanganan Perjanjian Pra Nikah

Rasa sukacita juga semakin lengkap dengan persembahan pujian yang dilantunkan paduan suara yang hadir mengikuti ibadah, diantaranya Ama HKBP Pasar Minggu, NHKBP Pasar Minggu, Zending, Marturia, Keluarga Sitio, Ina Kamis, Ina Kantate Domina, Keluarga Op. Ido Hutabarat. Turut hadir pasangan Artis Batak Dorman Manik dan Rani Simbolon yang mempersembahkan pujian dalam acara ibadah.

Orang Tua Mempelai Pria

Pernikahan Arthur dan Kesya akan digelar pada hari Sabtu 3 September 2022 yang akan datang di Gereja HKBP Pasar Minggu, Jalan Poltangan Raya No. 6 Tanjung Barat, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Orang Tua Mempelai Wanita

Segenap dewan redaksi dan kru New Kairos TV serta Portal Berita newkairos.co turut memberi selamat kepada kedua mempelai, khususnya kepada Sandra Sidabutar yang merupakan Ketua Dewan Penyantun New Kairos.

Ratusan Jemaat Hadir Pada Partumpolon Arthur dan Kesya

Related post