Panitia Tahun Kesehatian dan Ama Distrik Berkolaborasi Gelar Seminar Kesehatian Kaum Bapak
Panitia Tahun Kesehatian HKBP Distrik VIII DKI Jakarta berkolaborasi dengan Pengurus Ama HKBP Distrik VIII DKI Jakarta menggelar Seminar Kesehatian Kaum Bapak (Ama) bertajuk “Pola hidup sehat dan penggunaan gadget secara bijak”.
Acara diawali dengan Ibadah Pembuka dipimpin Kepala Bidang Koinonia Pdt. Ridoi Batubara. Kegiatan berlangsung pada hari Sabtu (27/8/2022), bertempat di Aula SMK Prestasi Prima, Jalan Hankam Raya, Cipayung, Jakarta Timur mulai pukul 08.00 WIB yang dihadiri perwakilan kaum Bapak (Ama) dari setiap gereja di wilayah pelayanan HKBP Distrik VIII DKI Jakarta.
Kolaborasi kegiatan Panitia Tahun Kesehatian dan Pengurus Ama Distrik menghadirkan Kepala Departemen Marturia HKBP Pdt. Daniel Taruliasi Harahap, M.Th sebagai Keynote Speaker serta dua orang narasumber yang ahli di bidangnya, yakni Dr. Benget Turnip, M.Epid (Ketua Tim Kerja Penyakit Paru Kronis dan Gangguan Imunologi Kementerian Kesehatan) dan Yuluarjo Sentosa dari IT Ministry.
Ka.Dep Marturia Pdt. Daniel Harahap menyambut baik pelaksanaan seminar. Sebagai keynote speaker ia menyerukan kepada peserta seminar agar menjadi Bapak yang hebat. Hal itu didasari pemahaman bahwa jabatan sebagai Bapak adalah sangat penting dan mulia yang perlu dipelajari dan dilatih. Demi menjadi Bapak yang hebat, maka kaum Bapak haruslah orang yang dapat menguasai dirinya.
Sementara itu, Dr. Benget Turnip menyampaikan topik terkait kesehatan dengan judul “Hidup sehat di masa tua dengan cerdik”. Melalui materinya ia mengajak kaum Bapak agar menjaga kesehatan sejak dini. Untuk itu ia menganjurkan kaum Bapak agar CERDIK yakni C: Cek kesehatan secara rutin, E: Enyahkan asap rokok, R: Rajin aktivitas fisik, D: Diet seimbang, I: Istirahat cukup dan K: Kelola stres.
Topik yang tidak kalah menarik juga disampaikan Yuluarjo Sentosa dengan judul “The Rise Technology and The Fall of Family”. Ia menyoroti penggunaan gadget di tengah-tengah keluarga yang cenderung menjauhkan anggota keluarga secara tidak langsung, sebagai dampak dari penggunaan gadget yang berlebihan. Untuk itu, ia mengajak kaum Bapak agar menggunakan gadget secara bijak.
Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Pdt. Bernard Manik mengapresiasi pelaksanaan seminar yang dapat memicu kaum Bapak untuk tetap menjaga pola hidup dan kesehatannya serta menjadi Bapak yang melek terhadap teknologi, agar dapat menjalani hidup lebih percaya diri, inovatif serta mampu mencapai efektivitas dan efisiensi.
Turut hadir dalam mengikuti kegiatan serta menyampaikan sambutan Ketua Panitia Tahun Kesehatian HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Pontas Pane, dan Pemilik Yayasan SMK Prima Dr. Wannen Pakpahan didampingi Ibu br. Sagala.