Anak Sekolah Minggu HKBP Solagratia Kayumas Tampil Menawan Menggunakan Atribut Ulos
HKBP Solagratia Kayumas menggelar Parhehehon Sekolah Minggu dalam tajuk Pentas Seni Anak Sekolah Minggu. Acara tersebut merupakan acara Penutup dari beberapa rangkaian Acara Parheheon ASM HKBP Solagratia Kayumas. Acara berlangsung pada Sabtu, 3 September 2022 bertempat di Gedung Gereja HKBP Solagratia Kayumas dimulai pukul 17.00 WIB.
Ada yang unik dalam kegiatan parheheon kali ini. Jemaat yang ingin ikut menonton dan menyaksikan pertunjukan Pentas Seni sebelumnya sudah membeli tiket terlebih dahulu. Adapun jenis tiket yang disediakan Panitia yaitu Platinum, Gold dan Silver.
Rangkaian acara diawali dengan ibadah bersama yang dilayani liturgis Pdt. Nurni Siahaan, khotbah Pdt. Rudianto Silalahi (Pendeta HKBP Resort Solagratia Kayumas) dan dipandu MC Ny. Sitanggang br. Siahaan.
Ketua panitia parheheon sekolah minggu St.Sihombing/br. Hutasoit menuturkan ke newkairos.co, “Pelaksanaan parheheon ini merupakan penutupan dari serangkaian acara parheheon anak sekolah minggu hkbp solagratia kayumas dan dalam pentas ini ada beberapa penampilan yaitu permainan alat musik batak anak sekolah minggu, paduan suara anak sekolah minggu junior dan senior, penampilan anak sekolah minggu yang mejadi juara pada perlombaan pra parheheon dan penampilan musik dan lagu horong 1 sampai 5”.
Pendeta HKBP Resort Solagratia Kayumas Pdt. Rudianto Silalahi mengapresiasi Guru Sekolah Minggu, Seksi Sekolah Minggu dan Anak Sekolah Minggu yang memiliki semangat dalam melayani terlebih dengan terselenggaranya acara ini. Beliau berharap walaupun ditengah Pandemi Covid 19 kreatifitas dan semangat pelayanan tidak memudar.
Pada Acara tersebut juga berlangsung Pengumuman Juara Lomba Puisi dan Menyanyi Bahasa Batak Anak Sekolah Minggu. Adapun pemenang lomba yaitu
Juara I Lomba Bernyanyi Messi Hutajulu
Juara II Lomba Bernyanyi Alvin Sitorus
Juara III Lomba Bernyanyi Salvino Butarbutar
Juara I Lomba Prakarya dari Barang bekas Mika Simanjuntak
Juara II Lomba Prakarya dari Barang bekas Darleene Pardede
Juara III Lomba Prakarya dari Barang bekas Sean Manullang
Lomba Membaca Puisi Juara I Manicandro Pardede
Lomba Membaca Puisi Juara II Aldrich Marpaung
Lomba Membaca Puisi Juara III Milan dan Jonah
Acara juga diisi dengan Penampilan Tortor dari Guru dan Seksi Sekolah Minggu HKBP Solagratia.
Seluruh rangkaian acara dikemas dengan sangat baik. Seluruh anak sekolah minggu yang hadir tampil menawan dengan menggunakan atribut ulos.
Acara parheheon pun diakhiri dengan Penampilan spesial dari Penyanyi Batak Putri Siagian.