NHKBP Cijantung Gelar Pembinaan Mutu Pelayanan. Pdt. Frengki Napitupulu Narasumber

 NHKBP Cijantung Gelar Pembinaan Mutu Pelayanan. Pdt. Frengki Napitupulu Narasumber

Pembinaan Mutu Pelayanan NHKBP Cijantung

Seksi Naposobulung HKBP Cijantung menggelar pembinaan bagi pengembangan mutu pelayanan NHKBP. Acara di gelar di ruang serbaguna lantai 3, Sabtu (8/7/2023) mulai pukul 10.00 WIB.

Pembinaan digelar untuk membekali para generasi muda yang tergabung dalam NHKBP untuk mampu mengembangkan kemampuan pelayanan mereka. Pengembangan pelayanan dimaksud utamanya untuk meningkatkan keterlibatan seluruh warga jemaat kategori naposobulung atau pemuda dalam segala aktivitas NHKBP. Kegiatan juga menjadi salah satu upaya membangun profesionalisme dan kemampuan dalam “pemuridan” utamanya bagi pemuda yang sudah lama tidak bersekutu di HKBP CIjantung.

Pdt. Dr. Frengki Napitupulu, Pemimpin Umum newkairos.co dan New Kairos TV, sebagai narasumber sekaligus pembicara dalam ibadah memberikan materi tentang tema kegiatan Together Build Love. Ia menyampaikan tentang dasar pelayanan sebagai Obidentia Deo yakni ketaatan dalam relasi dengan Allah “Covenantal Relationship” dengan Imitatio Kristi”. Ia mendasarkannya pada ucapan Yesus dalam Matius 20:28 yang mengatakan Anak Manusia datang bukan untuk dilayani, melainkan untuk melayani dan untuk memberikan nyawa-Nya menjadi tebusan bagi banyak orang.

Pdt. Dr. Frengki Napitupulu, Pemimpin Umum newkairos.co dan New Kairos TV

Pdt. Frengki juga menyampaikan orientasi pelayanan sebagai Missio Dei yakni melaksanakan fungsi Vikariat (Penyambung Lidah Allah) dan Mandatariat (Melakukan Pekerjaan Allah) dengan tujuan membangun kualitas gereja sebagai tubuh Kristus dengan setiap anggota memiliki peran yang unik dalam pelayanan kepada orang lain.

Foto Bersama

Rangkaian pembinaan juga diisi dengan character buiding dipimpin fasilitator Jhonson Hutauruk. Tujuan dan dasar dilaksanakannya acara ini disampaikan dalam kata sambutan oleh Ketua Panitia Benny Simbolon, Pembina Rikky Sitorus, dan Pdt. Arjunsah Tampubolon Pendeta Fungsional HKBP Cijantung. Tampak hadir Ketua Dewan Koinonia St. Parlindungan Silaban.

Related post