Ephorus HKBP dan Kapoldasu Meresmikan Lapangan Bola Seminarium Sipoholon

 Ephorus HKBP dan Kapoldasu Meresmikan Lapangan Bola Seminarium Sipoholon

Ephorus HKBP dan Kapoldasu Meresmikan Lapangan Bola Seminarium Sipoholon

Ephorus HKBP Pdt. Dr. Robinson Butarbutar meresmikan Lapangan Bola Seminarium Sipoholon, Selasa (12/7/2023) pukul 14.30 WIB. Ephorus HKBP meresmikan lapangan bola bersama Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak.

Ephorus HKBP Menandatangani Prasasti

Disaksikan Kepala Departemen Koinonia Pdt. Dr. Deonal Sinaga dan para undangan lainnya, Ephorus HKBP dan Kapoldasu menandai peresmian dengan menakan tombol sirine dan membuka tirai peresmian serta menandatangani prasasti.

Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak menandatangani Prasasti

Ephorus HKBP Pdt. Dr. Robinson Butarbutar mengatakan peresmian lapangan bola ini menjadi wadah kepedulian HKBP dalam membangun sumberdaya manusia yang sehat dan kreatif. HKBP juga berperan dalam mempersiapkan generasi muda atau generasi emas dengan kualitas  unggul, dan berdedikasi tinggi.

Pembangunan ini mendapat dukungan penuh Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak. Ia memberikan dukungan dengan memfasilitasi berbagai CSR dari BUMN serta melalui donasi pribadi. Irjen Panca mengaku bahwa ini merupakan komitmen imannya dalam mendukung pelayanan HKBP.

Lapangan Bola Seminarium Sipoholon

Menurut informasi yang diperoleh newkairos.co, pembangunan lapangan sepakbola HKBP di Seminarium Sipoholon Tapanuli Utara ditaksir berbiaya Rp 2,4 M. Lapangan sepakbola dilengkapi fasilitas tribun, ruang ganti, toilet pemain dan penonton, area parkir, ruang hijau dan Sprint Track 100 meter. Lapangan ini dapat digunakan bukan hanya untuk pertandingan sepakbola, namun juga berbagai pertandingan dan lomba lainnya. Lapangan ini berada tepat di belakang Nommensen Christian Centre, dan berjarak sekitar 200 meter menuju rumah doa.

Ephorus, Kadep Koinonia, Kapolda Sumatera Utara beserta Undangan

Related post