Ephorus Kunjungan Pastoral di Kota Batam. Bekali Para Pelayan Penuh Waktu dan Sintua
Ephorus HKBP Pdt. Dr. Robinson Butarbutar mengadakan kunjungan pastoral ke HKBP Kota Batam Distrik Kepulauan Riau, Rabu-Kamis 20-21 Juli 2023. Kunjungan Pastoral Ephorus ke Distrik Kepri mengagendakan pembekalan bagi para Pendeta Ressort dan Fungsional. Pembekalan juga diberikan kepada parhalado di 2 Ressort, HKBP Ressort Lubuk Baja Batam dan HKBP Resort Barelang.
Ephorus HKBP Pdt. Robinson Butarbutar pada awal kunjungan pastoral, Rabu 19 Juli 2023, memberi materi pembinaan dan pembekalan bagi 150 orang Sintua yang melayani di 2 Ressort. Mereka terdiri dari 100 orang Sintua dari HKBP Ressort Lubuk Baja Batam dipimpin Pdt Sudihari Manalu, dan 50 orang dari HKBP Resort Barelang dipimpin Pdt Lisker Sinaga. Pembinaan bagi Sintua juga dihadiri Praeses HKBP Distrik Kepulauan Riau Pdt. Renova Sitorus. Acara pembinaan dan pembekalan bagi Sintua diadakan di Aula HKBP Lubuk Baja Batam mulai pukul 08.00 WIB hingga 17.00 WIB. Materi pembinaan yang disampaikan Ephorus adalah tentang implementasi pelayanan Sintua sesuai dengan Orientasi Pelayanan HKBP Tahun 2023 Tahun Profesionalisme Dalam Penatalayanan.
Pada Hari Kamis (20/7/2023) kunjungan dan pelayanan pastoral Ephorus berlanjut dengan membekali dan membina para Pendeta Ressort dan Pelayan Penuh Waktu yang melayani di wilayah industri Batam, utamanya tentang peningkatan profesionalisme dalam penatalayanan. Pembinaan Ephorus didampingi Praeses membekali 30 orang Pendeta Ressort dan Pelayan Penuh Waktu yang mendampingi mereka di Ruang Pertemuan HKBP Lubuk Baja Batam.
Ephorus HKBP memberi motivasi dan dorongan agar para pendeta dan seluruh pelayan penuh waktu melaksanakan tugas pelayanan dengan lebih bergairah dan “berekreasi” dalam terang misi dari segala arah. Ephorus juga memberi update Sentralisasi Keuangan HKBP, dan berdiskusi kelompok tentang bagaimana melayani di daerah industri Batam.