HKBP Tangerang Kota Bersukacita. Menteri ATR Hadi Tjahjanto Serahkan Langsung Sertifikat Tanah Gereja

 HKBP Tangerang Kota Bersukacita. Menteri ATR Hadi Tjahjanto Serahkan Langsung Sertifikat Tanah Gereja

HKBP Tangerang Kota Bersukacita. Menteri ATR Hadi Tjahjanto Serahkan Langsung Sertifikat Tanah Gereja

Gereja HKBP Tangerang Kota Distrik Banten bersukacita karena gerejanya telah memiliki sertifikat kepemilikan atas tanah dan bangunan secara resmi dari pemerintah. Sukacita ini semakin besar ketika sertifikat diserahkan langsung oleh Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional, Marsekal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto, Kamis (27/7/2023).

Antusiasme Warga Jemaat dan Masyarakat Menyambut Menteri

Menteri Hadi Tjahjanto menyerahkan sertifikat Gereja HKBP Tangerang Kota ketika melakukan kunjungan ke Kota Tangerang. Mantan Panglima TNI tersebut datang dengan tujuan untuk secara langsung menyerahkan sertifikat tanah dan sertifikat aset yang dimiliki oleh Pemerintah Kota Tangerang kepada masyarakat yang berhak.

Pemberian sertifikat tanah oleh Hadi Tjahjanto dimulai di Gereja Huria Batak Protestan (HKBP) Resort Tangerang Kota Distrik XXI Banten , yang terletak di Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Tangerang. Sertifikat diterima langsung oleh Pendeta HKBP Ressort Tangerang Kota Pdt. Sabar Manullang bersama parhalado dan perwakilan warga jemaat.

Menteri ATR Hadi Tjahjanto

Ketua Sertifikasi Gereja Luhut Simanjuntak dan Ketua Parartaon SB Nainggolan menyatakan bahwa sertifikat tanah tersebut telah diterbitkan setelah pihaknya bekerja intensif selama dua bulan di Kantor Badan Pertanahan untuk mengurusnya. Gereja ini sudah berdiri selama 45 tahun, namun proses pengurusan sertifikat tanah baru dapat diselesaikan setelah berbagai upaya pengadaan tanah dilakukan. Luhut juga menyatakan apresiasi atas percepatan proses penerbitan sertifikat tanah oleh BPN, dan ia merasa senang dengan keterbukaan dan transparansi dalam proses pengurusan tersebut.

Warga HKBP Tangerang Kota merasa sangat bersyukur atas terbitnya sertifikat tanah tersebut, dan lebih lagi karena diserahkan langsung oleh Menteri ATR/Kepala BPN Hadi Tjahjanto.

Menteri ATR Hadi Tjahjanto bersama Praeses Pdt. Juniaster Hutauruk dan Pendeta Ressort Pdt. Sabar Manullang

Related post