Lomba Vokal Solo HKBP Kernolong, Pencarian Bakat Dan Memeriahkan Pesta Gotilon Dan HUT Gereja

 Lomba Vokal Solo HKBP Kernolong, Pencarian Bakat Dan Memeriahkan Pesta Gotilon Dan HUT Gereja

Lomba Vokal Solo HKBP Kernolong, Pencarian Bakat Dan Memeriahkan Pesta Gotilon Dan HUT Gereja

Memeriahkan Pesta Gotilon dan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-104 yang akan dilaksanakan pada 1 Oktober 2023 yang akan datang, HKBP Kernolong Resort Jakarta menggelar perlombaan Vokal Solo.

Perlombaan digelar pada Minggu (17/9/2023) bertempat di gedung Gereja HKBP Kernolong, Jakarta Pusat seusai kebaktian pukul 09.30 WIB.

Manungkol T Mahanda Sinaga (Ketua Panitia)

Rangkaian acara diawali dengan doa pembuka yang dipimpin Bvr. Juliani Tarihoran yang dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua Panitia Manungkol T Mahanda Sinaga.

Pada sambutannya, Ketua Panitia Manungkol Sinaga mengungkapkan harapannya agar perlombaan Vokal Solo kategori dewasa ini terlaksana dengan baik, bukan semata-mata mencari juara, namun memaknai perlombaan yang digelar sebagai kesempatan untuk menunjukkan kebersamaan menjelang perayaan pesta gotilon dan HUT gereja serta mencari bakat jemaat dalam bidang seni suara.

MC dan Pemusik

Perlombaan yang diikuti 12 peserta dari seluruh wijk pelayanan HKBP Kernolong ini juga disiarkan secara live streaming dari kanal youtube HKBP Kernolong.

Setiap peserta yang dipandu MC Dumaris Tambunan berupaya menunjukkan penampilan terbaiknya dengan mengumandangkan pujian Buku Ende No. 543 ayat 1 dan 2 yang berjudul Buni Bingkas Ni Holong, yang merupakan lagu wajib yang telah ditentukan panitia.

St. Jimmer Hutagalung, Johnson Hutagalung, Bvr Juliani br. Tarihoran (Dari Kiri ke kanan)

Di akhir acara, dewan juri yang terdiri dari St. Jimmer Hutagalung, Johnson Hutagalung dan Bvr. Juliani Tarihoran mengumumkan hasil penilaiannya atas penampilan seluruh peserta.

Melalui penilaian dewan juri, maka pemenang lomba vokal solo adalah:

Juara I: Drillayana br. Simorangkir, Juara II: Sartika br. Siagian, Juara III: Rinto Tampubolon dan Juara Harapan I: Ny. Panjaitan br. Sinurat.

    Related post