Ephorus HKBP Memimpin Perayaan Ulang Tahun ke 25 dan Peletakan Batu Alas (MBO) HKBP Bukit Karmel Riau Pesisir

 Ephorus HKBP Memimpin Perayaan Ulang Tahun ke 25 dan Peletakan Batu Alas (MBO) HKBP Bukit Karmel Riau Pesisir

Penandatanganan Prasasti HKBP Bukit Karmel Riau Pesisir

Ephorus HKBP Pdt. Dr. Robinson Butarbutar memimpin dan melayani Ibadah Syukur Ulang Tahun ke 25 sekaligus acara Peresmian Bangunan (mangompoi) dan Mameakhon Batu Ojahan (MBO) atau Peletakan Batu Alas Gereja HKBP Bukit Karmel Ressort Bukit Karmel Distrik XXX Riau Pesisir, Minggu (24/9/2023).

Prosesi Para Pelayan Menuju Gedung Gereja

Ephorus HKBP memimpin dan melayani rangkaian ulang tahun dan MBO bersama Praeses Pdt. Sarlen Lumbantobing serta Pendeta HKBP Ressort Bukit Karmel Pdt. Wesli Sianturi didampingi Bvr. Desliana Siregar, dan C.Pdt. Josep Sihotang.

Gereja yang memiliki anggota jemaat 388 Kepala Keluarga merayakan ulang tahun dan MBO dengan nuansa ibadah Ekologis HKBP.

Suasana Ibadah Minggu

Ephorus HKBP Pdt. Dr. Robinson Butarbutar berdasarkan Kitab Kejadian 8:15-22, yang memberikan penguatkan iman kepada jemaat, serta mengajak untuk meneladani janji Allah untuk tidak lagi mengutuk bumi. Allah berjanji untuk tidak lagi mengutuk bumi dan menjaga ekosistem. Ephorus mengingatkan jemaat tentang tanggung jawab mereka sebagai anak-anak Tuhan dalam menjaga dan melestarikan ciptaan-Nya.

Perayaan Ulang Tahun ke 25 yang dirangkai Peresmian Bangunan (mangompoi) dan Mameakhon Batu Ojahan (MBO) atau Peletakan Batu Alas Gereja HKBP Bukit Karmel diisi dengan berbagai kegiatan kreatif, termasuk penanaman pohon dipimpin Ephorus.

Seluruh warga jemaat tampak bersukacita merayakan sukacita besar gereja ini bersama para undangan dari berbagai elemen masyarakat.

Penanaman Pohon Dipimpin Ephorus
Acara Perayaan

Related post