Pdt. Henry J. Manalu Memimpin Natal Parhalado dan Keluarga Se HKBP Ressort Pulomas
Pendeta HKBP Ressort Pulomas Pdt. Henry Jufri Manalu memimpin perayaan Natal Parhalado dan Keluarga se HKBP Ressort Pulomas, Hari Jumat (8/12/2023), bertempat di gedung gereja HKBP Cililitan Jakarta Timur. HKBP Cililitan adalah gereja cabang atau huria pagaran dari HKBP Ressort Pulomas.
Perayaan Natal ini bertujuan untuk merayakan kebersamaan dan menguatkan makna Natal bagi pelayanan parhalado untuk memuliakan Tuhan. Hal ini menjadi tujuan bersama sebagaimana terkandung dalam tema Lukas 2:4 “Kemulian Bagi Allah.”
Perayaan Natal ini dipersiapakan dengan baik oleh panitia yang dipimpin St. RH Samosir dari HKBP Cililitan sebagai Ketua I.
Ibadah diisi dengan 4 liturgi dari parhalado yang dipandu St. P. Simbolon. Liturgi yang dtampilkan memberikan nuansa spiritual yang mendalam dalam perayaan Natal kali ini.
Ibadah yang dikemas sederhana dilayani liturgis Pdt. Solomon Silitonga, Pimpinan Jemaat HKBP Cililitan, serta doa syafaat Pdt. Josua MF Aritonang, Pendeta Fungsional HKBP Pulomas.
Pdt. Henry J. Manalu dalam khotbahnya, menyampaikan pesan Natal yang di dalamnya menyoroti masuknya bangsa kita dalam masa persiapan pemilu 2024. Ia mengatakan bahwa Pemilu ini akan membawa suka cita kepada masyarakat, sebagaimana kelahiran Yesus Kristus membawa kabar suka cita bagi semua orang percaya.
“Oleh karena itu, mari menjadikan pemilu sebagai wadah kebersamaan dan bukan ajang perpecahan serta kebencian, meskipun kita memiliki pilihan yang berbeda. Marilah kita memilih dengan hati nurani, memperhatikan rekam jejak para calon pemimpin, sambil menjunjung tinggi prinsip bahwa Allah yang harus dimuliakan,” ujar Pdt. Henry J. Manalu dalam pesan Natalnya.
Pdt. Henry Manalu juga menegaskan pentingnya pemilihan yang diilhami oleh kasih, perdamaian, dan kesatuan. Maka, seluruh Parhalado dan keluarga HKBP Pulo Mas harus mampu menjalaninya dengan semangat seperti gembala yang diutus pada kelahiran Yesus Kristus.
Perayaan Natal Parhalado ini diakhiri dengan acara ramah tamah dan kebersamaan di aula HKBP Cililitan. Hal ini menandai kuatnya ikatan kekeluargaan dan meninggalkan kesan mendalam bagi seluruh parhalado.
“Semoga semangat Natal ini dapat menginspirasi semua untuk menjalani tahun baru dengan penuh kasih dan persatuan,” pungkas Pdt. Henry Manalu.