Seksi Ama HKBP Cipayung Cilangkap Gelar Seminar Kebersamaan di Tengah Kepelbagaian

 Seksi Ama HKBP Cipayung Cilangkap Gelar Seminar Kebersamaan di Tengah Kepelbagaian

Pdt. Dr. Frengki Napitupulu Menjadi Narasumber pada Seminar Kebersamaan di Tengah Kepelbagaian

Seksi Ama HKBP Cipayung Cilangkap, Jakarta Timur,  menggelar seminar bertajuk Kebersamaan di Tengah Kepebagaian, Sabtu (6/7/2024) mulai pukul 17.00 WIB bertempat di gedung gereja.

Pdt. Ramses Lumbangaol (Pendeta HKBP Ressort Cipayung Cilangkap)

Rangkaian seminar dibuka secara resmi oleh Pendeta HKBP Ressort Cipayung Cilangkap, Pdt. Ramses Lumbangaol, setelah ibadah pembukaan yang dilayani liturgis St. Nahanson Sinaga, Ketua Dewan Koinonia, dan pelayan Firman Tuhan Pdt. Hotnida Siagian, pendeta fungsional HKBP Cipayung Cilangkap.

Seminar ama yang dihadiri kalangan kaum bapak, ibu, dan remaja naposobulung itu adalah bagian dari program pelayanan jelang Parheheon Ama, Pesa Gotilon, dan Tahun Oikumene Inklusif HKBP.

Diawali dengan Ibadah dilayani liturgis St. Nahanson Sinaga, Ketua Dewan Koinonia, dan Pelayan Firman Tuhan Pdt. Hotnida Siagian, Pendeta fungsional HKBP Cipayung Cilangkap

Pdt. Dr. Frengki Napitupulu, Pemimpin Umum New Kairos HKBP Distrik VIII DKI Jakarta, diundang menjadi narasumber atau pemateri tunggal pada seminar yang berlangsung hingga malam hari itu.

Narasumber : Pdt. Dr. Frengki Napitupulu, (Pemimpin Umum New Kairos HKBP Distrik VIII DKI Jakarta)

Pdt. Frengki menyampaikan materi tentang tentang bagaimana kaum Ama HKBP mampu merajut kebersamaan, sebagai implementasi topik besar Kebersamaan di tengah Kepelbagaian. Ia menyampaikan bahwa kaum ama atau bapak di HKBP memiliki modal budaya dan filosofis yang tinggi untuk menjadikan persekutuan semakin utuh dan berdampak positif.

Dipandu moderator, Pdt. Ramses Lumbangaol, seminar berlangsung interaktif. Beberapa orang peserta menyampaikan pertanyaan dan masukan terkait dengan topik pembahasan yang relevan untuk diterapkan di HKBP Cipayung Cilangkap.

Rangkaian acara berakhir dengan doa penutup yang dipimpin Pdt. Ramses Lumbangaol, Pendeta HKBP Ressort Cipayung Cilangkap.

Peserta yang Hadir dari Kalangan Muda sampai Orangtua

Related post