Tim Doa, Zending, Anak Sekolah Minggu HKBP Pondok Kelapa Kunjungan Kasih Ke Panti Asuhan Rumah Shalom

 Tim Doa, Zending, Anak Sekolah Minggu HKBP Pondok Kelapa Kunjungan Kasih Ke Panti Asuhan Rumah Shalom

Rombongan HKBP Pondok Kelapa

Tim Doa, Zending, serta Anak-anak Sekolah Minggu HKBP Pondok Kelapa Ressort Pondok Kelapa Jakarta Timur mengadakan kunjungan kasih ke Panti Asuhan Rumah Shalom Bekasi, Sabtu (27/7/2024).

Pdt. Albert Doharman Manalu (Pendeta HKBP Ressort Pondok Kelapa)

Kunjungan kasih dipimpin Pendeta HKBP Ressort Pondok Kelapa, Pdt. Albert Doharman Manalu, didampingi anggota Tim Doa, anggota seksi Zending, parhalado, Guru Sekolah Minggu, dan perwakilan orang tua.

Kunjungan kasih merupakan bagian dari program pelayanan Pekabaran Injil yang bekerjasama dengan Seksi Sekolah Minggu dalam nuansa semarak Pesta Parheheon sekaligus mewarnai Tahun Oikumene Inklusif 2024 di HKBP Pondok Kelapa.

Adik Sekolah Minggu Memberikan Penampilan dengan Bernyanyi

Rombongan HKBP Pondok Kelapa mengadakan ibadah dan temu kasih dengan para anak yatim piatu penghuni panti didampingi pengasuh dan pengurus Yayasan Panti Asuhan Rumah Shalom yang berlokasi di Jl. Bambu Kuning Selatan No.RW002, RT.004/RW.002, Sepanjang Jaya, Rawalumbu, Kota Bekasi.

Selain ibadah dan berbagi keramahan, rombongan HKBP Pondok Kelapa juga berbagi kasih dengan membagikan sumbangan berupa kebutuhan, baik makanan dan pakaian yang telah dikumpulkan sebelumnya dari orang tua dan para donatur warga jemaat HKBP Pondok Kelapa.

Kunjungan ini menjadi bagian dari pemberitaan Injil, membangun kepedulian dan kesediaan berbagi anak-anak Sekolah Minggu sebagai perwujudan kasih Kristus bagi umat.

Foto Bersama Rombongan HKBP Pondok Kelapa

Related post