Praeses Oloan Nainggolan Berikan Sipir Ni Tondi Pasca Kebakaran HKBP Kapuk Sawah

Praeses Oloan Nainggolan ddiampingi Pdt. Bonar Napitupulu Meninjau Lokasi Pasca Kebakaran
Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta, Pdt. Oloan Nainggolan mengunjungi HKBP Kapuk Sawah Ressort Kebon Jeruk pada Jumat (14/03/2025), pasca kebakaran yang melanda Gedung Serbaguna gereja tersebut pada Rabu, 5 Maret yang lalu.

Peristiwa kebakaran terjadi saat sejumlah jemaat tengah beraktivitas di sekitar lokasi. Meski api berhasil dipadamkan sebelum merembet ke bangunan gereja utama, kobaran api sempat mendekati ruang konsistori. Beruntung, tidak ada kerusakan berarti pada area tersebut.
Gedung Serbaguna yang terbakar berada di bagian belakang kompleks gereja dan sehari-hari digunakan untuk kegiatan Sekolah Minggu. kebakaran ini menyebabkan kerugian materiil sekitar Rp 200 juta.
Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Petugas pemadam kebakaran bersama warga sekitar bergerak cepat untuk memadamkan api dan mengamankan area.

Dalam kunjungannya, Pdt. Oloan Nainggolan, memberikan semangat kepada pimpinan jemaat atau Uluan Huria, Pdt. Bonar Napitupulu didampingi parhalado setempat St. Antoni Ambarita, St. Haposan Sinaga, dan beberapa orang lainnya.
Sebagai bentuk dukungan, Praeses Oloan menyerahkan dana sebagai pengganti Si Pir Ni Tondi dari Pangula Na Gok Tingki kepada jemaat HKBP Kapuk Sawah. Dana tersebut dikumpulkan secara sukarela oleh pelayan penuh waktu di HKBP Distrik VIII DKI Jakarta.
Untuk sementara, kegiatan ibadah Sekolah Minggu dialihkan ke ruangan lain hingga kondisi gedung kembali aman digunakan. Pihak gereja terus berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk proses pemulihan dan perbaikan gedung.