Praeses Pimpin Perayaan Paskah di HKBP Exaudi Bojong Rangkong

 Praeses Pimpin Perayaan Paskah di HKBP Exaudi Bojong Rangkong

Praeses Pimpin Perayaan Paskah di HKBP Exaudi Bojong Rangkong

Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta, Pdt. Oloan Nainggolan, memimpin Perayaan Paskah dan Parheheon Parompuan HKBP Exaudi Bojong Rangkong, Ressort Perumnas Klender, yang digelar pada Minggu (20/4/2025) pukul 10.00 WIB di Jl. Pelita Indah Bojong Rangkong, Jakarta Timur.

Pengkhotbah : Pdt. Oloan Nainggolan (Praeses)

Praeses Oloan Nainggolan memimpin rangkaian ibadah bersama liturgis Pdt. Zenriko Sihombing, dan warta jemaat, St. Purnama Hutagaol.

Liturgis Pdt. Zenriko Sihombing

Dalam khotbahnya, Pdt. Oloan Nainggolan mengangkat tema Minggu Paskah, “Yesus Bangkit dari Antara Orang Mati, Ingkon Hehe Ibana Sian Na Mate,” yang diambil dari Injil Yohanes 20:1-10. Praeses menegaskan kembali makna kebangkitan Kristus sebagai dasar iman Kristen dan kekuatan baru bagi umat percaya.

Suasana Ibadah di HKBP Exaudi

Praeses Oloan Nainggolan menyoroti peran penting perempuan dalam peristiwa Paskah, sebagaimana Maria Magdalena yang pertama kali menemukan kubur Yesus yang kosong. “Kebangkitan Kristus mengajarkan kita, khususnya kaum perempuan, untuk tetap tenang dalam menghadapi berbagai tantangan kehidupan dan berperan aktif dalam keluarga dan gereja,” ungkapnya.

Warta Jemaat St. Purnama Hutagaol.

Praeses Oloan Nainggolan juga mengajak seluruh jemaat untuk memaknai kebangkitan Yesus sebagai kebangkitan iman yang nyata dalam kehidupan sehari-hari. “Kebangkitan-Nya membangkitkan semangat baru, kasih yang besar, dan pengampunan dosa bagi kita semua. Hidup kita memiliki arti karena pengorbanan-Nya,” ujar Praeses.

Koor NHKBP Exaudi

Acara Paskah juga dimeriahkan oleh persembahan koor dari Seksi Parompuan HKBP Exaudi Bojong Rangkong, R-NHKBP, Ama, dan koor gabungan lainnya.

Koor Gabungan

Rangkaian ibadah dan acara diawali momen prosesi masuk para pelayan ibadah diiringi oleh lagu-lagu pujian dari Koor Seksi Parompuan sebagai warna perayaan Parheheon Seksi Parompuan yang telah menjadi tradisi tahunan di gereja tersebut.

Perayaan berlangsung dengan penuh hikmat, mempererat rasa kebersamaan dan semangat kebangkitan di kalangan jemaat HKBP Exaudi Bojong Rangkong.

    Related post