Peletakan Batu Pertama Gereja HKBP Pondok Kelapa di Paskah II. Sejarah Baru Setelah 35 Tahun Penantian

 Peletakan Batu Pertama Gereja HKBP Pondok Kelapa di Paskah II. Sejarah Baru Setelah 35 Tahun Penantian

Peletakan Batu Pertama Gereja HKBP Pondok Kelapa di Paskah II

Setelah hampir 35 tahun beribadah tanpa memiliki izin dan gedung gereja permanen, jemaat HKBP Pondok Kelapa mencatat sejarah baru melalui acara Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Gereja HKBP Pondok Kelapa yang dilaksanakan secara penuh sukacita pada Minggu (20/4/2025) di masa Minggu Paskah II pukul 09.00 WIB di kawasan Jl. Pondok Kelapa Timur Dalam, Jakarta Timur.

Acara ini menjadi tonggak penting dalam perjalanan pelayanan dan perjuangan jemaat yang telah menantikan hadirnya rumah ibadah yang layak dan resmi di wilayah Pondok Kelapa, Jakarta Timur. Dengan mengusung semangat kebersamaan dan kesetiaan, jemaat bersatu padu memulai pembangunan fisik gereja yang selama ini hanya menjadi kerinduan.

Peletakan batu pertama dilakukan oleh 12 tokoh dari berbagai unsur gereja, masyarakat, dan pemerintah yang dipimpin oleh Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta, Pdt. Oloan Nainggolan kemudian dilanjutan Pendeta HKBP Ressort Pondok Kelapa, Pdt. Albert Doharman Manalu, Ketua Parartaon Huria, St. Binsar Turnip, Ketua Pembina Yayasan Bahtera Sejahtera, St. Dr. Laurensius Manurung, Perwakilan Sintua Pensiun, St. Arnold Manurung, Ketua Panitia Pembangunan, St. Max Donald Hutajulu, Perwakilan Kategorial Lansia, St. Aries Boy Sianipar, Perwakilan Parompuan, Ny. Hutajulu br. Tampubolon, Perwakilan Ruas/Sektor, H. Sitorus (Sektor Galilea), Utusan Gereja Presbyterian Indonesia, Pdt. Lasmian Nainggolan, Ketua RT 09, Ibu Rossana, Perwakilan RW 11, Ibu Citra, LMK RW 11, Bapak Seno, dan Perwakilan Lurah Pondok Kelapa, Ratna Sitorus.

Acara ini juga diisi dengan kata sambutan dari para tokoh yang mewakili unsur gereja dan masyarakat. Dalam sambutannya, Praeses Pdt. Oloan Nainggolan, S.Th menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas semangat jemaat yang tetap teguh meski menghadapi perjalanan panjang dan tantangan yang tidak mudah.

“Ini adalah bukti nyata bahwa kasih dan kesetiaan Tuhan tidak pernah berkesudahan. Setelah puluhan tahun, akhirnya HKBP Pondok Kelapa memulai pembangunan gedung gerejanya sendiri. Ini bukan hanya pembangunan fisik, tetapi juga pembangunan spiritual dan persekutuan umat Tuhan,” ujar Praeses.

Sambutan juga disampaikan oleh St. Togar Pangaribuan mewakili ruas jemaat, Pdt. Lasmian Nainggolan, M.Th mewakili Gereja Presbyterian Indonesia, Ibu Rossana selaku Ketua RT 09, Ibu Citra mewakili RW 11, serta Ibu Ratna mewakili Lurah Pondok Kelapa yang memberikan dukungan atas pembangunan ini dan mengajak masyarakat sekitar untuk menjaga kerukunan antar umat beragama.

Ketua Panitia Pembangunan, St. Max Donald Hutajulu, menyampaikan bahwa pembangunan ini merupakan hasil kerja bersama seluruh elemen jemaat dan dukungan berbagai pihak. Ia berharap pembangunan dapat berjalan lancar dan menjadi berkat bagi jemaat dan lingkungan sekitar.

Acara berlanjut dengan Ibadah Paskah II dipimpin Praeses Oloan Nainggolan bersama liturgis Pdt. Sakarias Simanjuntak. Ibadah diisi persembahan pujian Koor Parompuan, Koor Ama Lansia, dan Koor Lansia.

Tampak hadir dalam acara Pemimpin Umum newkairos.co dan New Kairos TV Pdt. Dr. Frengki Napitupulu dan Pdt. Anry Nababan, Pendeta fungsional Kantor Distrik.

Rangkaian acara dengan doa syukur dan ramah tamah, diiringi suasana penuh haru dan antusiasme.

Peletakan batu pertama ini menandai awal dari sebuah pengharapan baru berdirinya rumah Tuhan di tengah persekutuan jemaat yang selama ini setia menanti.

    Related post