HKBP Cijantung Rayakan Paskah dengan Kegiatan Kreatif

HKBP Cijantung Rayakan Paskah dengan Kegiatan Kreatif
HKBP Cijantung Ressort Cijantung menggelar Ibadah Perayaan Paskah pada Minggu (20/4/2025) dengan ibadah dan kegiatan kreatif lainnya. Ibadah dan kegiatan dipusatkan di gedung gereja di Jl. Raya Bogor KM. 24 Cijantung, Jakarta Timur.

Pdt. Abednego Sirait selaku pendeta ressort bersama para pendeta fungsional Pdt. Binahar Sihombing, Pdt. Tetty Sihombing, Pdt. Arjunsah Tampubolon, dan Pdt. Mega Siagian memimpin dan melayani berbagai rangkaian ibadah dan kegiatan berlangsung lancar dan meriah dengan berbagai kegiatan yang melibatkan seluruh unsur jemaatdari anak-anak hingga lansia.

Perayaan Paskah dimulai sejak hari dalam rangkaian Jumat Agung, Sabtu Sunyi, Hingga Minggu Paskah, yang diawali Anak Sekolah Minggu yang penuh semangat mengadakan kegiatan pencarian telur Paskah. Anak-anak dengan antusias mengikuti kegiatan ini sebagai simbol sukacita kebangkitan Kristus.

Selanjutnya, para remaja menampilkan drama rohani bertema “Why We Should Believe in Jesus?” melalui pertunjukan Via Dolorosa yang menggugah hati. Drama ini menggambarkan perjalanan penderitaan Yesus menuju penyaliban-Nya, sekaligus menjadi refleksi iman bagi para jemaat, khususnya kaum muda.

Sementara itu, kaum ibu yang tergabung dalam Seksi Parompuan turut ambil bagian dalam perayaan dengan membagikan telur Paskah dan berbagai snack kepada jemaat yang mengikuti Ibadah Buhabuha Ijuk yang dilaksanakan dalam empat sesi: pukul 06.30, 09.30, 14.30, dan 18.00 WIB.

Melalui kebersamaan dan pelayanan dari setiap sektor, Perayaan Paskah I di HKBP Cijantung menjadi momentum penguatan iman dan kasih antarjemaat, sekaligus perayaan kemenangan Kristus atas maut yang membawa harapan baru bagi seluruh umat percaya.
