Spider-Man No Way Home Film Terlaris Di Masa Pandemi
Terus meraih Box Office sejak perilisannya pada 15 Desember 2021, Spider-Man No Way Home akhirnya benar-benar menjadi film era pandemi pertama yang menembus angka 1 miliar dolar AS atau setara Rp 14,2 triliun.
Secara global, Spiderman No Way Home menjadi film pertama di era pandemi yang berhasil tembus hingga 1 miliar dolar AS di box office seluruh dunia. Hasil akhir pekan Spider-Man sangat mengesankan karena dirilis selama pandemi.
Sejak tayang perdana di AS pada 17 Desember lalu, film karya sutradara Jon Watts ini berhasil meraup pendapatan sebesar US$609,89 juta.
Film Spider-Man: No Way Home didominasikan masuk kategori film box office Amerika Utara pada pekan ini dengan pendapatan US$52,7 juta atau setara dengan Rp752,25 miliar (US$1 = Rp14.274). Jumlah ini didapat dari dari penayangan di 4.206 layar. Angka yang diraih itu pun menjadi yang tertinggi semenjak pandemi melanda pada awal 2020 silam.
Sementara itu, posisi kedua box office Amerika ditempati oleh film animasi “Sing 2” yang menambahkan 19,6 juta dolar AS (Rp279 miliar) lagi pada akhir pekan.
“The King’s Man” berada di urutan ketiga dengan mengantongi 4,5 juta dolar AS (Rp64 miliar) pada akhir pekan.
Selanjutnya, “American Underdog” hanya mampu meraup sekitar 4,1 juta dolar AS (Rp58,4 miliar) pada akhir pekan dengan total pendapatan domestik selama sembilan hari penayangan sebesar 15 juta dolar AS (Rp213 miliar).
“The Matrix Resurrections” melengkapi peringkat kelima dalam daftar box office dengan menambahkan 3,8 juta dolar AS (Rp54,1 miliar).