Dari Pemberdayaan Parhalado HKBP Rawamangun, Praeses Bernard Manik Serukan Agar Tidak Tawar Hati Dalam Melayani
Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Pdt. Bernard Manik menjadi narasumber dalam kegiatan pemberdayaan parhalado HKBP Resort Rawamangun.
Praeses Bernard Manik menyampaikan materi dengan tema “Kesehatian Sintua dalam pelayanan” dengan dipandu moderator Pdt. Maruli Silalahi (pendeta fungsional HKBP Rawamangun).
“Kesehatian Sintua didasarkan oleh kerelaan hati dan penyerahan diri sepenuhnya kepada Tuhan. Meski setiap Sintua memiliki talenta yang berbeda, talenta yang unik untuk saling melengkapi dan saling melayani, tidak untuk berkompetisi dan menilai kekurangan setiap orang”, pesan Praeses Bernard.
Lebih lanjut Praeses Manik menyampaikan bahwa “seragam” tidak menjadi penentu kesehatian di antara parhalado.
“Terkadang kita sibuk menyamakan seragam, dresscode dalam suatu acara besar namun akhirnya kesibukan penetapan dresscode tersebut justru menimbulkan perpecahan. Mari kita hindari hal-hal yang dapat menimbulkan perpecahan, namun semangatlah melayani Tuhan secara total. Melayanilah dengan sepenuh hati, dengan hati-hati dan tidak tawar hati”, ujar Praeses Manik.
Pemaparan materi oleh Praeses Bernard Manik berlangsung dengan interaktif, diisi dengan menampilkan video dan games yang inovatif untuk mendukung penjelasan materi terkait kesehatian parhalado dalam pelayanan menghadapi era revolusi industri 4.0.
Pemberdayaan parhalado HKBP Resort Rawamangun berlangsung selama 2 hari, Jumat-Sabtu, 27-28 Mei 2022, bertempat di Mutiara Resort Puncak dengan tema “Sehati sepikir dalam pelayanan” (Filipi 2:2).
Kegiatan pemberdayaan parhalado HKBP Resort Rawamangun diikuti 7 orang Pendeta yakni Pdt. Banner Siburian (Pendeta Resort) dan pendeta fungsional Pdt. Maruli Silalahi, Pdt. Benhard Pangaribuan, Pdt. Osator Simanjuntak, Pdt. Jonni Rumahorbo, Pdt. Herlina Siregar, Pdt. Tulus Tampubolon serta 50 orang Sintua.
Ketua Panitia Pemberdayaan parhalado HKBP Resort Rawamangun St. Jerry Panjaitan juga mengundang motivator Parlindungan Marpaung yang menyampaikan materi “Pelayanan Sehati Sepikir”.