Ephorus HKBP Pdt. Robinson Butarbutar Membekali Sintua HKBP se-Resort Kebayoran Baru
Ephorus HKBP Pdt. Dr. Robinson Butarbutar menyatakan bahwa tantangan yang dihadapi orang percaya atau warga jemaat semakin kompleks seiring dengan perkembangan zaman. Tantangan tersebut bukan hanya dihadapi di perkotaan saja, namun merambat sampai ke desa terpencil, ke setiap pribadi dan keluarga.
Hal itu disampaikan Ephorus Pdt. Robinson Butarbutar pada acara pembekalan Sintua HKBP se-Resort Kebayoran Baru pada Kamis (28/7/2022), bertempat di gedung Gereja HKBP Kebayoran Baru, kawasan Jalan Hang Lekiu III Jakarta Selatan, mulai pukul 17.00 WIB.
Untuk menolong warga jemaat dalam menghadapi berbagai persoalan kehidupan yang serba kompleks, maka Sintua perlu mendapatkan pembinaan agar semakin kompeten dalam melayani warga jemaatnya termasuk melakukan tiga tugas panggilan gereja yakni koinonia (persekutuan), marturia (misi) dan diakonia (pelayanan kasih) di era revolusi industri keempat saat ini.
Melalui pembinaan tersebut, Ephorus menjelaskan dan mengingatkan kembali akan tugas Sintua sebagai pelayan di HKBP sesuai dengan dokumen-dokumen teologis HKBP.
“Sintua harus siap dipakai Allah untuk tugas ilahi bagi ciptaan-Nya, bukan karena kehebatan kita, tetapi karena iman, anugerah, peran Allah Tritunggal, perubahan hidup dan pikiran setiap hari, terhubung dan tergantung pada-Nya dan siap untuk belajar,” pesan Ephorus.
Dalam menunaikan tugas pelayanan sebagai Sintua, Ephorus menekankan agar Sintua belajar dari spiritualitas Yesus yang senantiasa melayani dengan rendah hati. Ia juga menegaskan bahwa Yesus mengunjungi dan tinggal bersama dengan orang-orang yang sangat membutuhkan-Nya.
“Yesus melayani mereka sambil tetap terhubung kepada Bapa-Nya yang memberi tugas dan sekaligus sumber kekuatan-Nya. Maka demikian halnya dengan kita, harus tetap terhubung kepada Allah yang memberikan kekuatan dan melayakkan kita menerima tugas panggilan sebagai hamba-Nya,” ujar Ephorus.
Rangkaian kegiatan pembekalan Sintua HKBP se-Resort Kebayoran berlangsung dengan interaktif dipandu moderator Pdt. Luhut Simbolon (pendeta fungsional HKBP Kebayoran Baru). Kegiatan tersebut diawali dengan ibadah yang dilayani Pdt. Herkules Panjaitan (pimpinan jemaat HKBP Gandaria)
Tampak hadir mengikuti pembekalan, Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Pdt. Bernard Manik, Pendeta HKBP Resort Kebayoran Baru Pdt. Liston Butarbutar, Pimpinan Jemaat HKBP Tridarma Pdt. Ampilas Aritonang dan pendeta fungsional HKBP Kebayoran Baru Pdt. Ferrison Pasaribu.
Pembinaan diikuti Sintua dari HKBP Kebayoran Baru, HKBP Gandaria dan HKBP Tridarma.