Ephorus HKBP Pimpin Ibadah Jubileum 50 Tahun HKBP Semper

Ephorus HKBP Pimpin Ibadah Jubileum 50 Tahun HKBP Semper
Ephorus Huria Kristen Batak Protestan (HKBP), Pdt. Dr. Victor Tinambunan, memimpin Ibadah Jubileum 50 Tahun HKBP Ressort Semper pada Minggu (26/1/2025). Perayaan yang berlangsung di Gereja HKBP Semper, Kawasan Jalan Tipar, Jakarta Utara, ini dihadiri oleh jemaat dari seluruh kategori usia, mulai dari anak-anak hingga lanjut usia.


Dalam momen penuh syukur tersebut, hadir juga Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta, Pdt. Oloan Nainggolan, yang turut memberikan dukungan dalam perayaan emas ini.
Rangkaian ibadah dipimpin oleh liturgis Pendeta Ressort HKBP Ressort Semper, Pdt. Sondang Simanjuntak, bersama pendeta fungsional, Pdt. Paltak Panggabean, didampingi parhalado dan anggota panitia perayaan.

Perayaan ini semakin meriah dengan kehadiran para pelayan penuh waktu yang pernah melayani di HKBP Semper, memberikan warna nostalgia dan rasa syukur atas perjalanan panjang pelayanan gereja. Jemaat memberikan tanda kasih berupa ulos dan cinderamata kepada pihak-pihak yang berkontribusi langsung dalam pengembangan pelayanan di HKBP Semper.

Dengan tema Jubileum “Kecaplah dan lihatlah betapa baiknya Tuhan itu. Berbahagialah orang yang berlindung pada-Nya” (Mazmur 34:9), Ephorus HKBP menekankan pentingnya bersyukur dan berserah kepada Tuhan dalam khotbahnya. Pesan ini menguatkan jemaat untuk terus bersandar pada kasih dan kebaikan Tuhan dalam setiap langkah kehidupan. Ephorus HKP berpesan agar perayaan jubileum itu bukan hanya sebuah pencapaian, tetapi juga panggilan untuk terus berkarya bagi kemuliaan Tuhan.

Rangkaian acara diisi dengan berbagai penampilan dengan suasana kebersamaan dan sukacita. Hal itu mempertegas semangat pelayanan gereja HKBP Semper untuk masa-masa mendatang.
HKBP Semper berusia 50 tahun pada 15 Desember 2024, namun perayaan jubileum 50 tahun baru terlaksana pada hari Minggu tersebut.


Hadir juga Sandra Sidabutar, Ketua FKP HKBP sekaligus Ketua PPD HKBP Distrik VIII DKI Jakarta. Sandra Sidabutar juga memberikan kontribusi bagi perayaan Jubileum. Sandra Sidabutar, selaku Ketua FKP HKBP dan Ketua PPD, juga menyampaikan kata sambutan yang secara khusus mengajak seluruh kaum perempuan, utamanya perempuan HKBP Semper untuk melayani dan memberi kontribusi penuh bagi pengembangan pelayanan gereja, dan berdampak bagi peningkatan kehidupan jemaat di berbagai aspek.







