HKBP Kayu Putih Meneguhkan 12 Orang Pelajar Sidi. 1 Orang Baptis Dewasa Menjadi Kristen
HKBP Kayu Putih Jakarta Timur meneguhkan 12 Orang Pelajar Katekisasi Sidi Tahun Ajaran 2022-2023, Minggu (25/6/2023) pukul 09.00 WIB. Peneguhan Sidi dilaksanakan pada Minggu III Setelah Trinitatis Berbahasa Batak.
Peneguhan Sidi dilayani Pendeta HKBP Ressort Kayu Putih Pdt. Mei Marulak Siahaan diterima 12 Pelajar Katekisasi Sidi yang telah menerima pengajaran dan pembelajaran selama satu tahun penuh. Salah seorang dari yang diteguhkan merupakan perempuan dewasa beragama Islam yang mengaku iman percaya menjadi pengikut Kristus atau Kristen. Ia mengaku iman setelah menerima Baptisan Dewasa dan sebelumnya telah mengikuti katekisasi dan pengajaran intensif selama tiga bulan dan selanjutnya selama satu bulan menerima pengajaran yang sama dengan pelajar regular.
Peneguhan Sidi dalam Ibadah Minggu III Setelah Trinitatis dilayani Liturgis St Bintang br Sitanggang dan pembaca warta jemaat St. Narwast Lumbantobing.
Pendeta HKBP Ressort Kayu Putih Pdt. Mei Marulak Siahaan dalam khotbahnya merefleksikan makna topik Minggu: “Mengikut Yesus dan Memikul Salib” berdasarkan Matius 10: 32-39. Melalui khotbah Pdt. Mei Siahaan mengajak seluruh jemaat agar tetap teguh memikul salib masing-masing dalam ketaatan kepada Kristus.
Seusai peneguhan diberikan penghargaan bagi empat orang pelajar sidi yang dianggap terbaik berdasarkan nilai ujian, partisipasi aktif, serta kehadiran mengikuti katekisasi selama satu tahun ajaran. Keempat pelajar sidi yang menerima apresiasi adalah Bintang Siahaan, Timothy Hutajulu, Petra Rambe Manalu, Parlinggoman Simanjutak