HKBP Perumnas Klender Merayakan Ultah Ke-40

 HKBP Perumnas Klender Merayakan Ultah Ke-40

Acara Perayaan 40 Tahun HKBP Perumnas Klender

HKBP Perumnas Klender mengadakan Perayaan Syukuran Ulang Tahun ke 40.

Perayaan digelar dalam Kebaktian XIX Setelah Trinitatis bertempat di Gedung Gereja HKBP Perumnas Klender, Minggu (10/10/2021). Perayaan HUT ke-40 HKBP Perumnas Klender dilaksanakan secara sederhana dalam 3 (tiga) kali ibadah pukul 06.00, 09.30 dan 17.30 WIB.

Perayaan ini merupakan puncak dari berbagai kegiatan berupa renovasi Altar dan lantai keramik Gereja, pembagian bahan kebutuhan pokok bagi jemaat yang isoman di rumah, pembagian masker kepada jemaat, renovasi Ruang Konseling dan ruang Pendeta Fungsional.

Perayaan simbolis diadakan pada ibadah Bahasa Batak pukul 09.30 WIB. Rangkaian perayaan dalam Ibadah Minggu diawali prosesi Pendeta, Sintua dan Panitia HUT. Ibadah dilayani Liturgis St. H. Turnip, pembaca warta jemaat St. Tiur Sianturi serta diisi dengan persembahan paduan suara virtual Kaum Ina, Ama, Naposo, serta koor Gabungan Koor Wanita.

Setelah pembacaan warta jemaat, Panitia berkesempatan menyampaikan kata sambutan sekaligus ajakan bersukacita kepada seluruh jemaat. Sambutan disampaikan Ketua Panitia HUT 40 HKBP Perumnas Klender St. W. Pangaribuan. Ia mewakili panitia mengucapkan terimakasih atas dukungan doa dan partisipasi jemaat sehingga gelaran acara dapat dilaksanakan. 

Pendeta HKBP Ressort Perumnas Klender Pdt. Henry Butarbutar menyampaikan khotbah Topik Minggu berdasarkan Kitab Ayub 23: 10 – 17. Ia juga merefleksikan makna topik Minggu terhadap perjalanan kehidupan dan pelayanan HKBP Perumnas Klender selama 40 tahun ini. “Begitulah jemaat HKBP Perumnas Klender di dalam 40 tahun usianya bahwa apapun pergumulan yang dihadapi seperti persoalan ekonomi, persoalan keluarga, dan pergumulan di masa Pandemi Covid 19 ini harus membuat kita semakin teruji di dalam mengikut Tuhan. Setiap ujian harus membuat jemaat HKBP Perumnas Klender Naik Tingkat (Go To The Next Level)”, pesan Pdt. Henry Butarbutar dalam khotbahnya.

Pendeta HKBP Ressort Perumnas Klender Pdt. Henry Butarbutar

Seusai ibadah, acara syukuran dilaksanakan secara simbolik dengan pemotongan kue ulang tahun yang dibagikan kepada perwakilan 19 wijk/sektor pelayanan.

Rangkaian perayaan dipandu St. Rossely Siahaan. Acara juga disaksikan Pendeta Fungsional Pdt. Edison Siahaan dan Pdt. Ivander Lumbantobing.

Pesta Perayaan Ulang Tahun ke 40

Pada kesempatan yang sama diberikan cinderamata tanda kasih kepada Pendeta, Guru Huria, Sekretaris Huria, Bendahara Huria, serta para perangkat pelayanan yang pernah melayani di HKBP Perumnas Klender.

Pemberian Cinderamata

Tampak beberapa Pendeta yang pernah melayani HKBP Perumnas Klender antara lain Pdt.Conrad Napitupulu, Ny.Pdt. Munthe br Harianja, dan Pdt.Ronald Manalu.

Gereja juga memberikan apresiasi kepada 25 Kepala Keluarga sebagai perintis berdirinya Gereja 40 tahun yang lalu. Diantara mereka ada 5 orang yang masih hidup dan 20 lainnya sudah meninggal dunia dan diwakili oleh anggota keluarga.

Rangkaian perayaan juga diisi dengan penyematan ulos sebagai ucapan terimakasih kepada jemaat yang berpartisipasi penuh dalam mendukung kegiatan.

Acara Perayaan Ulang Tahun ke 40 HKBP Prumnas Klender

Heri Tobing

Related post