HKBP Serpong Tahbiskan 22 Sintua di Momen Adven I

 HKBP Serpong Tahbiskan 22 Sintua di Momen Adven I

Sintua HKBP Serpong

HKBP Serpong  menahbiskan 22 orang sintua yang telah menerima pembelajaran (learning) selama 16 bulan dan dianggap layak menjadi sintua. Penahbisan dilaksanakan pada ibadah Minggu Adven I, (3/12/2023) pukul 11.00 WIB bertempat di gedung gereja yang berlokasi di kawasan Vila Mas Serpong, Tangerang Selatan.

22 Sintua ditahiskan di Minggu Adven I

Ibadah dimulai dengan prosesi barisan 22 calon sintua, pendeta, dan pelayan yang bertugas dalam ibadah berbahasa Batak. Ibadah dan penahbisan dipimpin Pdt. Samuel TH Ambarita, pendeta ressort di HKBP Ressort Serpong. Rangkaian ibadah dilayani liturgis pendeta fugsional Pdt. Rajiun Nababan, dan pembaca warta St. Tinorma Tampubolon.

Pengkhotbah Pdt. Samuel TH Ambarita

Pdt. Samuel Ambarita menyampaikan pesan Adven melalui Markus 13:24-37 dengan topik “ Berjaga-jaga dalam menyambut kedatangan Kristus.” Ibadah diisi pujian Koor Ama Jetun HKBP Serpong.

Penahbisan

Sebelum penabisan, dibacakan Surat Keputusan Huria serta Poda Tohonan Hasintuaon sebagai landasan pelayanan bagi pelayanan sintua. Pdt. Samuel Ambarita menyampaikan tahbisan sintua didampingi pendeta fungsional, Pdt. Hotma Pasaribu dan Pdt. Rajiun Nababan.

CSt. Londung B Sitorus salah satu yang ditahbiskan

Seusai penabisan, disampaikan kata sambutan oleh perwakilan anggota jemaat Ratlan Pardede, serta St. Partogian Sormin dan St. Juhari Pangaribuan mewakili sintua.

Seusai ibadah, acara dilanjutkan dengan ramah tamah penyambutan bagi sintua yang baru ditahbis sekaligus mempererat ikatan persekutuan dengan jemaat.

Persembahan Pujian

Kehadiran sintua yang baru diharapakn menambah penguatan pelayanan persekutuan gereja, memperluas jangkauan pelayanan, dan memperkokoh persekutuan di HKBP Serpong.

Foto Bersama

Related post