HKBP Sukses Gelar KKR dan Seminar Teologi PGI dan WCC di Sopo Marpingkir HKBP
Gereja HKBP menjadi tuan rumah gelaran Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR) dan Seminar Teologi Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI) dan Dewan Gereja-Gereja Se Dunia atau World Council of Churches (WCC). Acara berlangsung di Sopo Bolon Gedung Sopo Marpingkir HKBP, Pulogebang, Cakung, Jakarta Timur, Jumat (2/2/2024) mulai pukul 09.30 WIB sampai 13.30 WIB.
Gelaran akbar yang dihadiri oleh perwakilan gereja-gereja anggota PGI di wilayah Jabodetabek dan sekitarnya, diawali dengan Kebaktian Kebangunan Rohani dipimpin Kepala Departemen Koinonia HKBP Pdt. Dr. Deonal Sinaga dan Litugis Pdt. Lenta Simbolon dari Gereja HKI dan staff PGI, serta Doa Syafaat Ephorus GPKB Pdt. Ramses Pandiangan.
Seusai ibadah, acara berlanjut dengan kegiatan Seminar Teologi yang diawali sambutan Welcome Speech dari Ephorus HKBP Pdt. Dr. Robinson Butarbutar.
Seminar Teologi dipandu moderator Sekjen HKBP Pdt. Dr. Victor Tinambunan, menghadirkan narasumber Sekretaris Jenderal WCC Rev. Prof. Jerry Pillay dengan topik “To Present God’s Goodness for All: Emerging Challenges of The Ecumenical Movement and The Role of Asians Churches.” Pemaparan materi didampingi penerjemah Pdt. Prof. Binsar Pakpahan Ketua STFT Jakarta.
Seminar berlanjut dengan diskusi melalui tanggapan yang disampaikan Ketua Umum PGI Pdt. Gomar Gultom dengan materi tanggapan “Spiritualitas Keugaharian: Peluang & Tantangan Gerakan Oikoumene di Indonesia Menghadirkan Kebaikan Tuhan.”
Tanggapan yang kedua disampaikan Diak. Sarah Naibaho, penerima Nommensen Award 2023, dengan topik “Gerakan Oikoumene Dalam Perjuangan Ekologis.”
Sesuai seminar, Ephorus HKBP didampingi para pimpinan gereja anggota PGI menyematkan Ulos kepada Sekjen WCC Rev. Prof. Jerry Pillay.
Acara diakhiri dengan ucapan salam dan terimakasih dari Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Pdt. Bernard Manik, selaku tuan rumah yang mempersiapkan jalannya kegiatan, serta doa penutup oleh Praeses HKI Jawa Kalimantan Bali Pdt. Marudut Lumbangaol.