Kadep Koinonia Pdt. Deonal Sinaga Layani Ibadah dan Peresmian Jemaat HKBP Majalengka

 Kadep Koinonia Pdt. Deonal Sinaga Layani Ibadah dan Peresmian Jemaat HKBP Majalengka

Kadep Koinonia Pdt. Deonal Sinaga Layani Ibadah dan Peresmian Jemaat HKBP Majalengka

Kepala Departemen Koinonia HKBP, Pdt. Dr. Deonal Sinaga hadir menyempurnakan kegembiraan dan sukacita warga HKBP Majalengka yang secara resmi menjadi jemaat penuh atau Huria Na Gok di HKBP.  HKBP Majalengka adalah pengembangan pelayanan dan menjadi jemaat cabang atau huria pagaran HKBP Resort Bandung Riau Martadinata, Distrik XVIII Jabartengdiy.

Pelayan Ibadah Minggu

Proses berdirinya jemaat ini yang relatif cepat, hanya memakan waktu dua tahun lebih, menjadi bukti nyata dari kerja keras dan dedikasi dari para pemimpin rohani. HKBP Majalengka dilayani Cln. Pdt. Simon Sibarani, yang berada di bawah arahan Pendeta Ressort Pdt. Jason Simanjuntak, dan Praeses Pdt. Pahala Sitorus. Saat ini, Jemaat HKBP Majalengka sudah memiliki 33 kepala keluarga yang aktif.

Pengkhotbah Kepala Departemen Koinonia HKBP, Pdt. Dr. Deonal Sinaga

Pdt. Dr. Deonal Sinaga, memimpin ibadah peresmian yang dihadiri oleh para jemaat HKBP dari berbagai wilayah. Ibadah peresmian ini juga menjadi momen pengakuan syukur bagi HKBP karena bertambahnya satu jemaat dalam persekutuan mereka.

HKBP Majalengka dilayani Cln. Pdt. Simon Sibarani, yang berada di bawah arahan Pendeta Ressort Pdt. Jason Simanjuntak

Kadep Deonal Sinaga menyampaikan rasa syukurnya atas pertumbuhan ini dan menyatakan keyakinannya bahwa dengan mengandalkan kasih karunia Tuhan, jemaat ini akan terus tumbuh dalam iman dan kasih.

Foto Bersama

“Kita bersama-sama menyongsong masa depan yang penuh harapan. Dengan tidak melupakan kuasa kasih dan kebaikanNya, kita yakin Jemaat HKBP Majalengka akan menjadi terang dan garam di tengah-tengah masyarakatnya,” ujar Pdt. Dr. Deonal Sinaga.

Foto Bersama Waga Jemaat Seusai Ibadah

Related post