Ketua FKP HKBP, Sandra Sidabutar, Sampaikan Kata Sambutan dalam Ibadah Syukur FKP 2025

 Ketua FKP HKBP, Sandra Sidabutar, Sampaikan Kata Sambutan dalam Ibadah Syukur FKP 2025

Ketua FKP HKBP, Sandra Sidabutar, Sampaikan Kata Sambutan dalam Ibadah Syukur FKP 2025

Forum Konferensi Perempuan HKBP menggelar ibadah syukur Bona Taon atau awal tahun 2025 yang diselenggarakan pada hari Kamis (27/2/2025) mulai pukul 10.00 WIB di gedung Raja Pontas Lumbantobing, Kantor Pusat HKBP, Pearaja, Tarutung dan ditayangkan secara live streaming di kanal YouTube HKBP. Acara dihadiri Ephorus HKBP Pdt. Dr. Victor Tinambunan, para Kepala Departemen, perwakilan praeses, pelayan kantor pusat, dan perwakilan kaum perempuan dari beberapa distrik di wilayah sekitar Kantor Pusat HKBP.

Sandra Sidabutar (Ketua FKP HKBP)

Ketua FKP HKBP, Sandra Sidabutar, melalui kata sambutan mengungkapkan rasa syukur atas kasih dan penyertaan Tuhan yang memungkinkan seluruh jemaat melewati tahun 2024 dengan penuh sukacita meskipun dihadapkan pada berbagai tantangan. Ia juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pemimpin HKBP, pelayan penuh waktu, serta pengurus FKP yang terus bekerja keras dalam pelayanan.

Ketua FKP menegaskan bahwa melalui ibadah ini, mereka memohon kepada Tuhan agar pelayanan FKP dapat semakin dirasakan oleh banyak orang, khususnya kaum perempuan.

Suasana Ibadah di Gedung Raja Pontas

“Kami ingin memastikan bahwa seluruh program FKP di tahun ini berjalan sesuai kebutuhan jemaat. Misalnya, dalam perayaan Paskah Raya pada 10 – 11 Mei di Tarutung, berbagai bidang pelayanan seperti spiritualitas, kesehatan, ekonomi kreatif, seni budaya, pariwisata, pendidikan, serta pendampingan konseling dan advokasi perempuan akan bersinergi untuk menciptakan pelayanan yang lebih holistik,” ujar Sandra Sidabutar.

FKP HKBP memiliki sembilan bidang pelayanan, dan dalam acara ini, dua bidang yang berperan aktif adalah bidang spiritualitas yang dikoordinasikan oleh Pdt. Santawaty Sirait serta bidang kesehatan yang dikoordinasikan oleh Inang Dr. Erna Marpaung, M.KM.

Persiapan Ibadah

Sandra Sidabutar juga menegaskan bahwa FKP akan terus berupaya hadir dan bermakna dalam tahun transformasi HKBP melalui program-program yang dirancang secara maksimal. Ia pun meminta dukungan dari seluruh pimpinan HKBP dan PPD di 32 distrik agar berbagai inisiatif FKP dapat berjalan dengan baik.

Mengakhiri sambutannya, Ketua FKP menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya acara ini, termasuk para pelayan penuh waktu, staf kantor pusat HKBP, serta berbagai biro yang terlibat. Ia juga secara khusus mengapresiasi Paduan Suara Perempuan Distrik VIII DKI Jakarta yang telah mempersembahkan pujian dalam ibadah ini.

Saat Para Peserta Melakukan Pemeriksaan Kesehatan

“Kami berharap rangkaian kegiatan hari ini dapat semakin mempererat persekutuan dan persaudaraan di antara kita semua. Jika ada kekurangan dalam penyelenggaraan acara ini, kami mohon maaf yang sebesar-besarnya. Mauliate, Horas!” tutupnya.

Pemeriksaan Kesehatan Dilakukan Seusai Ibadah Bona Taon FKP HKBP 2025

    Related post