Meski Sederhana, Praeses Riau Pesisir Meresmikan Pospel HKBP Gambangan menjadi Jemaat Penuh

 Meski Sederhana, Praeses Riau Pesisir Meresmikan Pospel HKBP Gambangan menjadi Jemaat Penuh

Peresmian Pospel HKBP Gambangan

Praeses HKBP Distrik XXX Riau Pesisir, Pdt. Sarlen Tobing, meresmikan Pospel HKBP Gambangan menjadi Jemaat Penuh atau Huria Na Gok, Minggu (22/10/2023).

Praeses HKBP Distrik XXX Riau Pesisir, Pdt. Sarlen Tobing,

Praeses Sarlen Tobing meresmikan gereja yang tadinya masih pos pelayanan menjadi Huria dengan nama HKBP Gambangan Resort Simpang Padang. Ia juga melantik St. H. Sihaloho sebagai Pimpinan Jemaat yang akan membimbing dan memimpin jemaat dalam perjalanan rohani mereka.

Persembahan Pujian pada Ibadah Minggu

Peresmian dilaksanakan dalam ibadah Minggu XX Setelah Trinitatis dilayani liturgis, Pdt. Parsaoran Sianturi, Pendeta HKBP Resort Simpang Padang. Turut hadir dalam acara peresmian ini adalah para parhalado resort HKBP Resort Simpang Padang, St. Manalu, St. Silalahi, dan St. Pangaribuan.

Ibadah Dipimpin Praeses Sarlen Tobing

Pdt. Sarlen Tobing melalui khotbah mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kehadiran dan dukungan semua pihak dalam mewujudkan impian ini. Ia juga mengajak seluruh jemaat dan para hadirin untuk bersatu dalam doa dan memberikan kontribusi finansial agar pembangunan gereja ini segera selesai. Ia menekankan bahwa bangunan fisik hanyalah wujud dari kerja keras bersama, sementara cinta dan kasih sayang antarjemaat serta kekuatan doa adalah yang sejati.

Foto Bersama Seusai Ibadah

HKBP Gambangan Resort Simpang Padang memiliki peran penting sebagai wadah menuju perjalanan rohani yang lebih mendalam dan menciptakan tempat yang aman bagi orang-orang untuk bersatu dalam ibadah dan pengabdian kepada Tuhan. Dengan semangat dan komitmen yang sama, seluruh warga jemaat dan parhalado mereka berharap gereja ini akan menjadi tempat yang memancarkan kasih dan kebaikan bagi masyarakat sekitar.

    Related post