Pdt. Deonal Sinaga Memimpin Perayaan Natal PDI Perjuangan Sumatera Utara
Kepala Departemen Koinonia HKBP Pdt. Dr. Deonal Sinaga memimpin perayaan Natal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) se-Sumatera Utara pada Senin (27/12/2021) bertempat di Gedung Sopo Partungkoan Tarutung pukul 16.00 WIB.
Perayaan Natal mengusung tema Natal Nasional yakni “Cinta Kasih Kristus Yang Menggerakkan Persaudaraan” (1 Petrus 1:22) dan Subtema “Natal Bersama Keluarga Besar PDI Perjuangan Sumatera Utara Bangkit Untuk Negeri”.
Perayaan Natal Keluarga Besar PDI Perjuangan Sumatera Utara dilayani oleh HKBP. Liturgis dan doa syafaat Pdt. Susi Hutabarat, Pdt. Freddy Tinambunan, Pdt. Jimmy Tambunan dan Pdt. Renny Simanjuntak.
Kepala Departemen Koinonia HKBP Pdt. Dr. Deonal Sinaga dalam khotbah menyampaikan refleksi dari Tema Natal Nasional Cinta Kasih Kristus Yang Menggerakkan Persaudaraan. “Kelahiran Kristus adalah wujud solidaritas kasih Allah pada manusia. Maka kita juga harus tergerak menunjukkan solidaritas, kepedulian dan menolong sesama”, pesan Pdt. Deonal dalam khotbahnya.
Acara perayaan Natal diisi dengan liturgi yang berisikan refleksi tentang kondisi hidup masyarakat menghadapi pandemi covid-19 serta penyalaan lilin.
Ketua Panitia Perayaan Drs. Nikson Nababan (Bupati Tapanuli Utara) menyampaikan bahwa pada hari yang sama (27/12/2021) pukul 10.00 WIB telah dilaksanakan aksi sosial dengan memberikan nasi kotak pada warga binaan Lapas Tarutung dan Siborongborong, Panti Asuhan, Panti Jompo, Pasien RS Tarutung, Supir Angkot dan Becak, pelaku seni yang terdampak covid-19, penyandang disabilitas dan pasien kanker.
Selain itu PDI Perjuangan Sumatera Utara juga memberikan bantuan ke Mesjid di wilayah Tapanuli Utara, gereja-gereja serta kepada keluarga PDI Perjuangan yang meninggal akibat covid-19.
Turut hadir dalam perayaan Natal Ketua DPD PDI-P Bapak Rapidin Simbolon, Bupati Kabupaten Toba, Bupati Kabupaten Humbang, perwakilan Gubernur Sumut , Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting, Ketua DPRD Tapanuli Utara bapak Poltak Pakpahan, Forkopimda Sumut dan Pengurus Partai dari tingkat Propinsi hingga cabang.