Pdt. Geovani Siregar Dilantik Menjadi Uluan Huria HKBP Dadap Kosambi
Praeses HKBP Distrik DKI Jakarta diwakili Kabid Koinonia Pdt. Ridoi Batubara melantik atau mangojakhon Pdt. Geovani Tuahman Siregar sebagai uluan huria atau Pimpinan Jemaat HKBP Dadap Kosambi Ressort Kamal Raya, Minggu (19/5/2024) pukul 09.30 WIB di gedung gereja HKBP Dadap Kosambi, Jl. Turi Raya Gg. Bersama/ Haji Rawi, Kamal, Jakarta Barat.
Pelantikan menjadi tindaklanjut dari serah terima jabatan dari St. Rose Mery Sinaga, yang diangkat dari kalangan parhalado sintua, kepada pimpinan jemaat yang baru Pdt. Geovani Tuahman Siregar. Pelantikan diawali dengan pembacaan SK Mutasi Pelayan oleh Pdt. Rina Siahaan, staff fungsional kantor distrik.
Pelantikan berlangsung dalam Ibadah Minggu Pentakosta dilayani liturgis Pdt. Tumpal Samuel Silitonga, Pendeta HKBP Ressort Kamal Raya. HKBP Dadap Kosambi adalah gereja pagaran atau cabang dari HKBP Ressort Kamal Raya.
Pdt. Geovani Tuahman Siregar sebelumnya melayani di HKBP Letare Bayung Lencir Resort Maranatha Betung Distrik XV Sumbagsel.
Sementara itu St. Rose Mery Sinaga, pimpinan jemaat yang lama dari kalangan sintua, menerima apresiasi atas pelayanannya selama ini. St. Rose Mery menerima penghargaan dari Praeses DKI Jakarta yang dibacakan St. A. Manullang selaku Parhalado Ressort Kamal Raya.
Sebelumnya, eerah terima jabatan pelayanan pimpinan jemaat telah berlangsung pada hari Kamis 16 Mei 2024 dipimpin langsung oleh Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta, Pdt. Bernard Manik.