Pembekalan Parhalado HKBP se-Resort Perumnas Klender
HKBP Perumnas Klender menggelar pembekalan kepada parhalado dan keluarga se-resort pada hari Kamis-Sabtu, 31 Maret-2 April 2022 bertempat di The Forest Resort Hotel jalan R.E Sumartadireja No. 99 Bogor.
Kegiatan pembekalan parhalado dan keluarga HKBP Perumnas Klender mengusung tema “Hendaklah kamu sehati sepikir, dalam satu kasih, satu jiwa dan satu tujuan” berdasarkan Filipi 2 : 2 dan subtema “Mewujudkan kesehatian dan solidaritas parhalado dan keluarga menuju pelayanan prima”.
Pembekalan parhalado HKBP Perumnas Klender menghadirkan narasumber Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Pdt. Bernard Manik, M.Th (sesi I) dan Sekretaris Jenderal HKBP Pdt. Dr. Victor Tinambunan (sesi II).
Praeses Bernard Manik menyampaikan materi tentang peningkatan kualitas pelayanan Sintua HKBP melalui tugas panggilan berdasarkan Filipi 2 :2.
“Zaman telah berubah, Sintua diharapkan harus cepat, tanggap dan sigap menghadapi tantangan zaman yang upnormal dan kita harus melengkapi diri agar pelayanan kita tidak tertinggal dengan habitus baru oleh perubahan karena pandemik”, ujar Praeses Bernard Manik dalam pemaparannya.
Sementara itu, pada sesi II pembekalan parhalado dan keluarga, Sekjend HKBP Pdt. Dr. Victor Tinambunan memaparkan tentang aktualisasi tugas pelayanan Sintua HKBP dalam konteks kesehatian.
“Kunci dari pelayanan adalah keikhlasan hati dan ucapan syukur serta terima kasih kepada Tuhan di setiap pelayanan yang kita tekuni setiap hari”, ujar Pdt. Victor Tinambunan dalam sajiannya.
Pembekalan parhalado HKBP se-Resort Perumnas Klender dihadiri Pendeta Resort Pdt. Henry Butarbutar dan pendeta fungsional Pdt. Edison Siahaan, Pdt. Ivander Lumbantobing serta 44 orang Sintua dari HKBP Perumnas Klender (jemaat induk/ sabungan) dan HKBP Bojong Rangkong (jemaat cabang/ pagaran).
Istri Sekjend Ny. Tinambunan br. Pangaribuan juga turut serta membekali keluarga parhalado terkait peranan keluarga parhalado dalam mewujudkan pelayanan yang prima. Demikian juga halnya dengan istri pendeta yang melayani di Perumnas Klender yakni Ny. Pdt. Butarbutar br. Hutapea, Ny. Pdt. Siahaan br. Nainggolan dan Ny. Pdt. Lumbantobing br. Hutagalung memberikan materi tentang peran keluarga dalam mewujudkan kesehatian pelayan dan pelayanan.
Seluruh rangkaian pembekalan dikemas dengan menarik oleh para narasumber yang disertai dengan games yang inovatif dalam mendukung materi pembekalan serta diskusi dan sharing tentang pelayanan yang menjadi bekal para parhalado untuk semakin kreatif dan sehati dalam melayani.
Ketua Panitia Pembekalan St. M.T.P Siahaan dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada narasumber yang telah menyampaikan materi yang sangat mendukung dalam peningkatan pelayanan Sintua di tengah situasi dan tantangan pelayanan yang semakin kritis.