Pemberdayaan GSM HKBP Resort Palembang
HKBP Resort Palembang Distrik XV Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) menggelar Acara Pemberdayaan Guru Sekolah Minggu (GSM) se-Ressort Palembang, pada Hari Sabtu (2/10/2021) bertempat di Gedung Gereja HKBP Palembang, mulai pukul 09.00 WIB.
Pemberdayaan GSM diawali dengan ibadah dilayani Pdt. Leo Dunan Sibarani, Pendeta Resort Palembang. Kegiatan itu merupakan rangkaian program Tahun Pemberdayaan HKBP di tingkat ressort.
Rangkaian kegiatan mengusung Tema: “Dan ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu. Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu senantiasa sampai kepada akhir zaman’ (Matius 28:20).
Pemberdayaan GSM menghadirkan 2 narasumber yakni Pdt Oloan Nainggolan, Praeses HKBP Distrik XV Sumbagsel dan Pdt Leo Dunan Sibarani, Pendeta HKBP Resort Palembang.
Praeses Oloan Nainggolan dalam pemaparannya menjelaskan tentang bekal yang harus dimiliki Guru Sekolah Minggu. Ia menyampaikan pengalaman kehidupan spritualnya yang bertumbuh ketika menjadi Anak Sekolah Minggu. “Oleh sebab itu GSM harus menyadari bahwa panggilan menjadi GSM adalah pelayanan yang sepenuh hati, tidak setengah-setengah”, ujar Praeses Oloan dalam penjelasannya.
Menjadi Guru Sekolah Minggu tidak hanya di saat kebaktian saja. “Meski di luar Hari Minggu, tetap ingat anak-anak sekolah minggu dan doakan mereka”, pesan Pdt. Oloan Nainggolan.
Pendeta HKBP Ressort Palembang Pdt. Leo Dunan Sibarani dalam pemaparannya menyampaikan tentang posisi, tugas dan tantangan pelayanan Guru Sekolah Minggu. GSM harus mampu mengajar secara aktif, inovatif, kreatif, efektif dan menyenangkan. “Dengan demikian anak sekolah minggu akan bergairah mengikuti ibadah sekolah minggu”, ujar Pdt. Leo Sibarani.
Rangkaian Pemberdayaan GSM berjalan dengan baik dan interaktif melalui diskusi yang dipandu 2 orang moderator CSt. S. Hutabarat dan Ida br. Siregar.
HKBP Resort Palembang terdiri dari 8 gereja, yakni HKBP Palembang, Betung, Payakabung, Sukajadi, Lembak, Tugumulyo, Pangkalanbalai dan Babat Toman.