Pembinaan Guru Sekolah Minggu HKBP Distrik VIII DKI Jakarta
Persekutuan Guru Sekolah Minggu HKBP Distrik VIII DKI Jakarta mengadakan Pembekalan Guru Sekolah Minggu HKBP Distrik VIII DKI Jakarta. Acara Pembinaan berlangsung pada Sabtu (02/04/2022) di gereja HKBP Resort Sutoyo Jakarta Timur dengan mengusung Tema “Sehati sepikir dalam satu kasih, satu jiwa dan satu tujuan, Filipi 2:2”.
Acara Pembinaan diawali dengan kata sambutan dari Pendeta Ressort HKBP Resort Sutoyo Pdt. Sawari Togatorop. Acara Ibadah dilayani Liturgis Pdt. Rudi Lumbanraja , Pengkhotbah Kepala Bidang Koinonia Pdt. Ridoi Batubara dan Dipandu MC dari pengurus PGSM Desy Panjaitan br. Nainggolan.
Kegiatan Pembinaan Guru Sekolah Minggu (GSM) menghadirkan Narasumber Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Pdt. Bernard Manik dan Narasumber dari PGI yakni Ka.biro Perempuan dan Anak Rilda br, Damanik.
Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Pdt. Bernard Manik menyampaikan pemaparannya terkait peranan guru sekolah minggu. Dengan demikian GSM dapat mempersiapkan diri dan mengajar ASM dengan terlebih dahulu memahami perkembangan dan pertumbuhan ASM, sehingga ASM dapat menerima pengajaran dengan baik.
“Mencintai pelayanan dan melakukannya dengan sungguh-sungguh. Melayani bukan sekedar tindakan tetapi juga soal hati. Melayani semampunya bukan semaunya”.
Di sela-sela pemaparannya, Praeses Bernard Manik tidak lupa menyelingi dengan games agar para peserta tetap berkonsentrasi dalam mengikuti materi yang dipaparkan.
Ka.Biro Perempuan dan Anak Rilda br. Damanik menyampaikan pemaparannya terkait Pemenuhan Hak anak melalui gereja ramah anak.
“Gereja dengan sistem pelayanan holistik yang menjamin terpenuhi hak-hak anak dan melindungi anak dari segala bentuk kekerasan, eksploitasi, kerentanan dan diskriminasi, baik di lingkungan gereja, Lembaga-lembaga pelayanan milik gereja dan lingkungan keluarga”.
Acara Pembinaan dipandu moderator Diak. Intan Simanungkalit. Dalam kesempatan yang sama berlangsung juga pemilihan ketua Paskah PGSM HKBP Distrik VIII DKI Jakarta 2022 yang diketuai oleh Juan Lumbantobing dari GSM HKBP Ressort Warakas . Rangkaian kegiatan pembinaan berlangsung dengan penuh sukacita dan ditutup dengan Doa oleh Pdt. Rudi Lumbanraja Pendeta Fungsional HKBP Ressort Sutoyo.