Pertamina Berikan Dana TJSL Rp. 679 Juta Kepada HKBP Distrik VIII DKI Jakarta

 Pertamina Berikan Dana TJSL Rp. 679 Juta Kepada HKBP Distrik VIII DKI Jakarta

Penyerahan dana TJSL kepada pihak HKBP Distrik VIII DKI Jakarta yang diwakili Kepala Bidang Diakonia Pdt. Tiominar Ujung.

PT. Pertamina (Persero) menyerahkan bantuan dana melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) bagi HKBP Distrik VIII DKI Jakarta.  Penyerahan TJSL berlangsung di Gedung Raja Pontas Lumbantobing, Hari Jumat (24/02/2023) pukul 16.30 WIB.

PT. Pertamina (Persero) menyerahkan dana sebesar Rp. 679 Juta kepada HKBP Distrik VIII DKI Jakarta sebagai bentuk dukungan bagi pelayanan difabel, anak jalanan, pelayanan bagi kaum marjinal, serta pelayanan sosial serta lingkungan yang dilaksanakan oleh HKBP Distrik VIII DKI Jakarta.

Pihak Pertamina diwakili VP. CSR dan SMEPP Management Fajriyah Usman didampingi Corp. Secretary Pertamina Patra Niaga menyerahkan dana TJSL kepada pihak HKBP Distrik VIII DKI Jakarta yang diwakili Kepala Bidang Diakonia Pdt. Tiominar Ujung.

Kabid Diakonia bersama Team Pertamina

HKBP Distrik VIII DKI Jakarta mendapat kesempatan untuk menjadi bagian dari pelayanan PT. Pertamina (Persero) turut berkontribusi dalam mendukung pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan/ Sustainable Development Goals (TPB/SDGs) melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL). Seluruh program TJSL yang dilakukan Pertamina baik di Pertamina Holding maupun di Sub Holding sejalan dengan prinsip-prinsip ESG (Environmental, Social, and Governance).

HKBP Distrik VIII DKI Jakarta menjadi bagian dari sasaran Pertamina dalam menjalankan program TJSL melalui berbagai aktivitas yang terintegrasi dengan strategi bisnis dan bermanfaat bagi area operasi dan area yang terdampak, dengan menggunakan pendekatan mitigasi risiko, nilai yang dibagikan, dan aspek keberlanjutan. Perencanaan Program TJSL dilakukan dengan pertimbangan untuk menciptakan masa depan yang berkelanjutan dan memberikan dampak positif di berbagai aspek untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Salah satu program unggulan yang juga telah dilaksanakan HKBP DIstrik VIII DKI Jakarta adalah pemberdayaan masyarakat berkelanjutan memiliki tujuan untuk mewujudkan kemandirian ekonomi masyarakat dengan pembentukan dan pembinaan Unit Mikro Kecil (UMK).

Berdasarkan informasi yang diterima newkairos.co, hadir dan membuka acara Sekjen HKBP Pdt. Dr. Victor Tinambuan didampingi Kadep Diakonia HKBP Pdt. Debora P. Sinaga. Hadir Staff Khusus III Menteri BUMN Arya Sinulingga, Wakil Ketua Komisi VI Martin Manurung, Wakil Ketua DPRD Tapanuli Utara Fatimah Hutabarat, Pengurus Badan Usaha HKBP, serta perwakian dari BUMN yang menjadi bagian dari donatur.

Praeses DKI Jakarta Pdt. Bernard Manik

Di tempat terpisah, Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Pdt. Bernard Manik menyampaikan terimakasih kepada Pertamina yang telah berkenan mendukung pelayanan HKBP Distrik VIII DKI Jakarta utamanya pelayanan difabel, anak jalanan, penambal ban, dan lain-lain.

“Kami berharap Pokja Diakonia dapat menggunakannya tepat sasaran dan seefisien mungkin. Kami juga mengharapkan dukungan dari berbagai pihak agar kegiatan serupa dapat dilakukan dalam bidang yang lebih besar,” pesan Praeses Bernard Manik.  

Related post