Pontas Pane: “Benih Kesehatian Telah Tumbuh dan Berkembang”
Ketua Umum Panitia Tahun Kesehatian HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Pontas Pane menyampaikan bahwa benih kesehatian sejak awal telah tumbuh dan berkembang di hati seluruh panitia. Hal itu ia sampaikan pada saat menyampaikan laporan pelayanan di acara Puncak Tahun Kesehatian yang diselenggarakan HKBP Distrik VIII DKI Jakarta, Senin (14/11/2022).
Pontas Pane menyampaikan bahwa sejak panitia dilantik pada 26 Januari 2022, panitia dengan segera menggelar rapat panitia di HKBP Taman Mini dan memutuskan untuk melaksanakan 2 program besar yakni ‘kegiatan’ yang merupakan pengeluaran dan ‘output’ yang merupakan income. Kegiatan terdiri dari 12 aktivitas, sementara itu output meliputi 7 aktivitas.
Pontas Pane juga menyebutkan untuk membiayai 12 kegiatan rangkaian program pelayanan kesehatian yang berjumlah 890 juta rupiah, semuanya telah terkumpul pada rapat perdana yang diinisiasi dan ditanggungjawabi oleh panitia.
“Ini merupakan bentuk kesehatian yang menunjukkan benih kesehatian tumbuh dan berkembang di hati dan pikiran seluruh panitia,” kata Pontas Pane.
Selanjutnya, Pontas Pane melaporkan rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan panitia, yaitu:
Pelatihan Database dan Big Data yang diselenggarakan di Aula SMK Prestasi Prima, diikuti 300 peserta dengan narasumber Sekretaris Jenderal HKBP Pdt. Dr. Victor Tinambunan dan Christoper Sirait (Balitbang HKBP).
Family Gathering pelayan penuh waktu dan keluarga dilaksanakan di Rumah Perubahan dan Hotel Royal Tulip, Bogor diikuti 300 orang dengan pembicara Pdt. Gomar Gultom (Ketua Umum PGI), Prof. Rhenald Kasali, Kepala Departemen Koinonia Pdt. Dr. Deonal Sinaga dan Praeses Pdt. Bernard Manik.
Kegiatan yang dilaksanakan panitia tidak hanya bersifat lokal, namun turut menyentuh lintas distrik dan resort yang membutuhkan. Program tersebut disampaikan dalam bentuk barang dan dana yang disampaikan kepada RBM Distrik IX Sibolga Tapteng Nias, Sepeda Motor ke Distrik I Tabagsel Sumbar, dukungan dana untuk pembangunan rumah dinas Distrik VI Dairi serta dukungan dana untuk Distrik III Humbang.
Program kesehatian yang dilaksanakan juga menyentuh kaum difabel. Pelayanan dilaksanakan dengan menggelar ibadah bersama di gedung Sopo Marpingkir HKBP yang dihadiri 150 orang kaum difabel yang merupakan jemaat HKBP Distrik VIII DKI Jakarta serta dihadiri Ephorus HKBP.
Kaum Bapak atau Ama juga turut dilibatkan dalam program Tahun Kesehatian. Kaum Bapak mengikuti Seminar dengan tema “Hidup sehat dan penggunaan gadget dengan bijak”. Kegiatan ini dihadiri 200 orang kaum Bapak dengan keynote speaker Kepala Departemen Marturia HKBP Pdt. Daniel Harahap dan narasumber dr. Benget Turnip serta Juliarto Santoso.
Tidak ketinggalan, kaum muda juga ikut dalam rangkaian kegiatan kesehatian. Para kaum muda tergabung dalam kegiatan bertajuk “Youth Gathering” yang dilaksanakan di Graha Unedo yang dihadiri ratusan remaja dan naposobulung. Edi Sutran hadir untuk memotivasi kaum muda serta bintang tamu yang turut berbagi pengalaman hidupnya, Anggi Marito, finalis Indonesia Idol.
Panitia kesehatian juga menggelar dialog lintas agama yang bekerja sama dengan Pokja Marturia Distrik. Kegiatan dihadiri tokoh-tokoh lintas agama yang berupaya merajut kebersamaan untuk semakin menguatkan kesehatian sebagai sesama warga bangsa.
Dalam rangka melatih kaum ibu, panitia kesehatian yang berkolaborasi dengan Persekutuan Perempuan Distrik menggelar pemberdayaan UMKM yang diikuti ratusan kaum ibu. Kegiatan turut dihadiri Deputi Kewirausahaan Kementerian Koperasi dan UKM Siti Azizah, Google Indonesia, Grab dan Credibook.
Selanjutnya, Pontas Pane juga menyampaikan untuk mendukung kegiatan Output, melalui penjualan pin emas dan biasa, kontribusi resort, malam kesehatian serta penjualan ulos dan songket.
Pada kesempatan yang sama, Pontas Pane turut mengucapkan terima kasih kepada Praeses Bernard Manik, Kepala Bidang Koinonia Pdt. Ridoi Batubara dan New Kairos TV Official yang selalu mendukung dan mendampingi dalam setiap kegiatan dan program tahun kesehatian.
Di akhir sambutannya, Pontas Pane mengajak seluruh jemaat yang hadir menikmati rangkaian acara puncak tahun kesehatian dan sekaligus mempersiapkan diri menyongsong tahun profesionalisme dalam penatalayanan 2023.