Pontas Pane: “Tumbuh Kembang Pelatihan Ini Membawa Senyum Bagi Kemenkop UKM”
Ketua Umum Panitia Tahun Kesehatian HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Pontas Pane berharap kaum ibu atau perempuan dapat menjadi lebih profesional dalam usaha meningkatkan perekonomian keluarga.
Untuk mewujudkan harapan itu, ia meminta para kaum ibu semakin meningkatkan kapasitasnya dalam mendukung peningkatan ekonomi keluarga, salah satunya dengan meningkatkan kompetensi.
Sekaitan dengan itu, Panitia Tahun Kesehatian dalam program unggulannya memberdayakan kaum ibu atau perempuan di HKBP Distrik VIII DKI Jakarta melalui Persekutuan Perempuan Distrik (PPD).
Hal itu disampaikan Pontas Pane dalam sambutannya pada acara pemberdayaan kaum ibu dengan tema “Peningkatan Literasi Keuangan dan Perluasan Akses Pasar Digital Bagi Wirausaha Perempuan HKBP Distrik VIII DKI Jakarta”.
Kegiatan berlangsung di Sopo Bolon Gedung Sopo Marpingkir HKBP, Senin (31/10/2022) mulai pukul 09.00 WIB serta menghadirkan Ir. Siti Azizah, MBA, Deputi Bidang Kewirausahaan Kementerian Koperasi dan UKM RI sebagai keynote speaker. Acara ditayangkan secara langsung melalui kanal Youtube New Kairos TV Official.
Pontas Pane mengharapkan melalui pembinaan dan pelatihan yang digelar, kaum perempuan di wilayah pelayanan HKBP Distrik VIII DKI Jakarta semakin profesional dalam mengembangkan usahanya.
Oleh sebab itu, Pontas Pane juga menyampaikan agar ilmu yang telah diterima nantinya dapat juga dibagikan kepada jemaat lain agar semakin banyak warga jemaat yang berhasil dalam mengembangkan usahanya di bidang UMKM.
“Harapan kita, kegiatan dari para ibu baik yang dimulai atau pun yang sudah mulai terus bertumbuh kembang untuk masa-masa yang akan datang,” kata Pontas Pane.
“Semoga tumbuh kembang kegiatan sebagai lanjutan dari pelatihan ini tentunya dapat membawa senyum bagi Kementerian Koperasi UKM, karena mereka akan merasa bangga dengan keberhasilan kaum ibu HKBP,” tambahnya.
Acara pembinaan dan pelatihan dihadiri Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Pdt. Bernard Manik, Kabid Koinonia Pdt. Ridoi Batubara, Kabid Diakonia Pdt. Tiominar Ujung dan perempuan pelaku UMKM yang berasal dari gereja di wilayah pelayanan HKBP Distrik VIII DKI Jakarta.