PPD Distrik DKI Jakarta Terima Dana Sosial Dari Bank Indonesia Guna Pengembangan UMKM
Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Pdt. Bernard Manik bersama Ketua Persekutuan Perempuan Distrik (PPD) Sandra Sidabutar hadir pada ibadah dan perayaan paskah pegawai dan pensiunan Bank Indonesia tahun 2023, Kamis (27/4/2023) pukul 16.00 WIB.
Pada ibadah dan perayaan tersebut, HKBP Distrik VIII DKI Jakarta khususnya PPD menerima dana sosial dari Bank Indonesia. Dana sosial tersebut berasal dari Program Sosial Bank Indonesia (PSBI) yang oleh masyarakat lebih dikenal sebagai kegiatan Corporate Social Responsibility atau CSR.
Pada kesempatan itu, ada 3 gereja yang menerima bantuan PSBI, yakni HKBP Distrik VIII DKI Jakarta, HKBP Resort Cikampek Distrik XVIII Jabartengdiy dan GKPI Immanuel Karawang.
Gubernur BI Perry Warjiyo yang turut hadir pada perayaan paskah tersebut menyerahkan secara langsung dana PSBI kepada pihak penerima. Dana PSBI untuk HKBP Distrik VIII DKI Jakarta diterima langsung oleh Ketua PPD Sandra Sidabutar.
Perry Warjiyo juga mengatakan bahwa perayaan paskah semakin meneguhkan kehadiran setiap orang percaya (baca: pegawai BI) di dunia untuk semakin memberi makna. Ia pun mengapresiasi rangkaian paskah BI yang salah satu diantaranya adalah penyaluran dana sosial bagi masyarakat.
Praeses Bernard Manik pada kesempatan tersebut bersyukur karena Distrik yang ia pimpin menjadi salah satu penerima dana sosial melalui perayaan paskah Bank Indonesia. Ia pun menyampaikan bahwa dana tersebut akan digunakan sebaik mungkin untuk mengembangkan UMKM yang sebelumnya telah digagas dan digerakkan oleh PPD.
Senada dengan itu, Sandra Sidabutar pun turut menyampaikan rasa syukurnya. Sebagai Ketua PPD, ia mengatakan bahwa dana itu akan dipakai untuk menggerakkan UMKM kaum perempuan Distrik DKI Jakarta, sebab itu adalah salah satu dari program pelayanan PPD tahun 2023 sebagai kelanjutan dari program tahun sebelumnya.
Untuk diketahui, PPD sebelumnya telah melaksanakan kegiatan pembinaan dan pelatihan UMKM pada 31 Oktober 2022 lalu yang berkolaborasi dengan panitia tahun kesehatian. Pelaksanaan pelatihan adalah upaya peningkatan dan pengembangan UMKM perempuan Distrik untuk membantu kehidupan ekonomi mereka sekaligus mewujudkan HKBP menjadi berkat bagi dunia.