Praeses Bernard Manik Serukan Kepada Evangelis : “Jangkau Pelayanan Di Luar Gereja!”
Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Pdt. Bernard Manik menjadi keynote speaker pada ibadah dan pertemuan Evangelis HKBP Distrik VIII DKI Jakarta yang berlangsung pada Sabtu (6/8/2022), bertempat di ruang serbaguna HKBP Kebayoran Baru, mulai pukul 09.30 WIB.
Selaku keynote speaker, Praeses Bernard Manik menyegarkan kembali akan tugas pelayanan Evangelis sebagai salah satu tahbisan di HKBP. Ia menjelaskan bahwa di HKBP ada 6 pelayan tahbisan yaitu Pendeta, Guru Jemaat, Bibelvrouw, Diakones, Sintua dan Evangelis. Keenam tahbisan tersebut memiliki ciri khas tersendiri dalam pelayanannya.
Terkait hal tersebut, Praeses Bernard Manik mengingatkan akan tugas pelayanan Evangelis sesuai dengan Aturan dan Peraturan HKBP setelah Amandemen ketiga. Tugas pelayanan tersebut adalah memberitakan injil melalui kegiatan pewartaan, pengajaran, evangelisasi dan kesaksian ke masyarakat tertentu, seperti kampus, sekolah, perkantoran, buruh, masyarakat marginal, daerah terpencil dan lain-lain.
“Artinya, ruang lingkup pelayanan Evangelis terbilang luas. Jadi bukan harus di gedung gereja, namun justru menjangkau pelayanan yang belum dijangkau gereja,” kata Praeses Manik.
Pada kesempatan tersebut, Praeses Bernard Manik mengapresiasi kerelaan serta kesediaan para jemaat yang telah merelakan dirinya menjadi Evangelis. Ia juga berpesan agar Evangelis semakin bekerja keras dan penuh dedikasi menjangkau bidang pelayanan yang tidak dapat dijangkau gereja.
“Semangat dan bekerja keraslah untuk menjangkau bidang pelayanan lainnya di luar gereja dengan kesadaran yang tinggi atas anugerah Tuhan. Semakin kita mengenal dan mensyukuri anugerah Tuhan, maka kita akan semakin bersemangat menunaikan tugas panggilan itu,” pesan Prases Bernard Manik.
Ibadah dan pertemuan Evangelis HKBP Distrik VIII DKI Jakarta dihadiri 40 orang Evangelis. Turut hadir Kepala Bidang Marturia Pdt. Adven Nababan serta pengurus Pokja Marturia Distrik yang diketuai St. Merphin Panggabean yang sekaligus memperkenalkan berbagai divisi pelayanan pokja serta menyosialisasikan terkait pelayanan Marturia Distrik ke depan.