Praeses DKI Jakarta Lantik Pengurus Ina Hanna HKBP Distrik VIII DKI Jakarta
Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Pdt. Bernard Manik melantik pengurus Ina Hanna HKBP Distrik VIII DKI Jakarta untuk masa pelayanan atau periode 2022-2024.
Pelantikan pengurus Ina Hanna HKBP Distrik VIII DKI Jakarta berlangsung dalam kebaktian Minggu VI setelah Trinitatis (24/7/2022), bertempat di Gedung Gereja HKBP Tanjung Priok, Kawasan Jalan Swasembada Timur No. 4 Jakarta Utara, pukul 09.30 WIB.
Praeses Bernard Manik melantik pengurus Ina Hanna HKBP Distrik VIII DKI Jakarta sesuai dengan SK Praeses No. 330/D.VIII-DKI/SK/VII/2022 yang dibacakan Kepala Bidang Koinonia Pdt. Ridoi Batubara.
Pengurus Ina Hanna HKBP Distrik VIII DKI Jakarta yang dilantik yakni Ketua Ny. Tiur Manurung br. Napitupulu (HKBP Rawamangun), Sekretaris Ny. Mery Tampubolon br. Siahaan (HKBP Pondok Bambu), Bendahara Ny. Netty Sibarani br. Situmorang (HKBP Tanjung Priok).
Praeses turut melantik anggota pengurus yakni Ny. Evalinda Tarihoran br. Sitorus (HKBP Pondok Bambu), Ny. Dora Situmeang br. Sitanggang (HKBP Taman Mini), Ny. Helena Gultom br. Sitompul (HKBP Duren Sawit), Ny. Ida Tampubolon br. Hutagaol (HKBP Pasar Minggu), dan Ny. Nurhayati Sinaga br. Siagian (HKBP Kelapa Gading).
Pelantikan pengurus Ina Hanna HKBP Distrik VIII DKI Jakarta berlangsung dalam ibadah berbahasa Batak dilayani liturgis Pdt. Arthur Sitorus (Pendeta HKBP Resort Tanjung Priok), warta jemaat St. E. Nababan serta diisi persembahan pujian dari Koor Ama Naposo, Koor SPH Tanjung Priok, Angklung Ina Hanna Distrik dan Koor Ina Hanna Tanjung Priok.
Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta dalam khotbahnya menyampaikan refleksi dari Hosea 1:2-9 dengan topik “Tuhan setia dalam kasih-Nya”. Ia mengajak jemaat untuk meninggalkan hidup yang tidak berkenan di hadapan Tuhan dan sebaliknya hidup seturut sesuai kehendak Tuhan sebagai respon atas kasih setia Tuhan.
Seluruh rangkaian acara ibadah dan pelantikan pengurus Ina Hanna berlangsung dengan hikmat dan diakhiri dengan acara ramah tamah.