Praeses Medan Aceh Pdt. Henri Napitupulu Beri Penghiburan Bagi Keluarga Verawati Pasaribu
Praeses HKBP Distrik X Medan Aceh Pdt. Henri Napitupulu, Persekutuan Guru-Guru Sekolah Minggu HKBP Distrik X Medan Aceh (PGSMD), Ketua Tahun Oikumene Inklusif HKBP Distrik X Medan Aceh Ir. Ronald Naibaho, serta Plt.Kabid Marturia Wahyu Siregar, berkumpul untuk menyampaikan belasungkawa serta penghiburan bagi keluarga yang ditinggalkan mendiang Verawati Pasaribu, warga jemaat HKBP Simpang Marindal.
Praeses, Pdt. Henri Napitupulu, menyampaikan penghiburan melalui firman Tuhan sebagai sumber kekuatan dan penguatan bagi keluarga yang ditinggalkan serta para sahabat dari Verawati Pasaribu, yang merupakan Guru Sekolah Minggu yang setia dan berdedikasi di HKBP Distrik X Medan Aceh dan juga salah seorang pengurus PGSMD.
“Dengan penuh kesedihan kami hadir di sini untuk mendukung dan mendoakan keluarga Verawati Pasaribu. Semoga firman Tuhan yang kita dengar hari ini menjadi sumber kekuatan bagi kita semua dalam menghadapi cobaan ini,” ujar Pdt. Henri Napitupulu.
Verawati Pasaribu dikenal sebagai seorang Guru Sekolah Minggu yang baik dan tulus hati dalam pelayanannya. Jejaknya akan selalu dikenang dan berbuah di dalam jiwa anak-anak Sekolah Minggu HKBP Distrik X Medan Aceh.
Praeses mengajak seluruh warga jemaat mendoakan agar keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan semangat oleh Tuhan agar kasih dan penghiburan Tuhan akan menyertai mereka.