Praeses Nekson Simanjuntak Pimpin Rapat Pemilihan Pengurus PPD HKBP Distrik Deboskab

 Praeses Nekson Simanjuntak Pimpin Rapat Pemilihan Pengurus PPD HKBP Distrik Deboskab

Pemilihan Pengurus PPD HKBP Distrik Deboskab

Praeses HKBP Distrik XXVIII Deboskab, Pdt. Nekson Simanjuntak, memimpin rapat pemilihan pengurus Persekutuan Parompuan Distrik (PPD) yang dirangkai dengan pembinaan, bertempat di HKBP Depok Timur, kawasan Jalan Kerinci Raya Depok Timur, pada hari Selasa (18/6/2024) mulai pukul 08.00 WIB.

Pdt. Nekson Simanjuntak (Praeses HKBP Distrik XXVIII Deboskab)

Rangkaian kegiatan  berlangsung dengan lancar dan penuh khidmat dalam naungan kasih Tuhan Yesus dengan mengusung tema: “Menghadirkan Kebaikan Allah Bagi Semua” (Matius 5: 45) dan Subtema: “Parompuan HKBP Melayani Untuk Kemuliaan Tuhan.”

Praeses HKBP Distrik Deboskab, Pdt. Nekson Simanjuntak, memimpin rapat pemilihan yang dihadiri perwakilan SPH yang ada di gereja-gereja di wilayah pelayanan Distrik Deboskab. Pemilihan dilaksanakan seusai acara pembinaan yang dilakukan sebagai bentuk pembangunan karakter kepemimpinan yang melayani bagi kaum perempuan distrik.

Rapat Pemilihan Pengurus Baru Dipimpin langsung oleh Praeses Pdt. Nekson Simanjuntak

Suksesi kepengurusan PPD HKBP Distrik XXVIII Deboskab untuk periode 2024-2028 berjalan dengan aman dan tertib. Rapat memilih pengurus yang baru yakni Ketua: Bulan Simanjuntak br. Tobing, Sekretaris: Magdalena Panjaitan br. Purba, beserta pengurus lainnya yang tergabung dalam organ-organ pelayanan PPD.

Praeses Nekson Simanjuntak berharap dengan terpilihnya pengurus baru, Persekutuan Parompuan Distrik HKBP Distrik XXVIII Deboskab dapat terus berkembang dan berkontribusi positif dalam pelayanan gereja serta masyarakat.

Foto Bersama PPD HKBP Distrik Deboskab

Tampak hadir dalam acara beberapa orang pelayan penuh waktu, diantaranya Pendeta HKBP Ressort Depok Timur Pdt. Rintalori Sianturi, Pendeta HKBP Ressort Cibinong Pdt. Dr. Tiapul Hutahaean, Pendeta HKBP Ressort Cinere Pdt. Rahmat Lumbantobing, dan pelayan penuh waktu lainnya.

Pada kesempatan tersebut, Praeses dan seluruh kaum perempuan menyampaikan apresiasi terhadap pelayanan pengurus PPD periode 2020-2024.

Related post