Praeses Oloan Nainggolan Ajak Perempuan Alami Transformasi dalam Era Digital

Praeses Oloan Nainggolan Ajak Perempuan Alami Transformasi dalam Era Digital
Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta, Pdt. Oloan Nainggolan, menyampaikan materi ceramah bertema “Transformasi Perempuan HKBP” dalam acara Ibadah Bulanan PPD HKBP Distrik VIII DKI Jakarta yang digelar di HKBP Rawamangun, Selasa (22/4/2025) pukul 09.00 WIB.
Kegiatan ini dihadiri oleh lebih dari 400 orang, terdiri dari kaum perempuan HKBP serta pelayan penuh waktu yang turut mendampingi jalannya acara.

Kegiatan dipersiapkan secara matang oleh panitia pelaksana yang diketuai oleh Hotma Sinaga br. Manurung dari SPH Rawamangun, di bawah koordinasi Pengurus PPD Distrik yang diketuai oleh Sandra Sidabutar.

Dalam ceramahnya, Pdt. Oloan Nainggolan menekankan pentingnya makna Paskah sebagai momen refleksi dan transformasi diri, khususnya bagi perempuan HKBP dalam menghadapi tantangan zaman. Ia mengajak para peserta untuk melakukan perubahan karakter dan perilaku, terutama dalam hal penggunaan media sosial dan pemanfaatan teknologi secara bijak dan bertanggung jawab.
“Transformasi tidak hanya bicara soal perubahan luar, tetapi perubahan hati dan cara berpikir, agar perempuan HKBP bisa menjadi terang dan garam di era digital ini,” tegas Praeses dalam penyampaiannya.

Ibadah Bulanan PPD ini menjadi wadah spiritual sekaligus momentum pembinaan bagi perempuan gereja, untuk terus berkembang dalam iman, karakter, dan peran strategis di tengah masyarakat yang terus berubah.
