Praeses Oloan Nainggolan Kunjungi HKBP Volker. Tindaklanjuti Proses Pemulihan Jemaat

 Praeses Oloan Nainggolan Kunjungi HKBP Volker. Tindaklanjuti Proses Pemulihan Jemaat

Praeses Oloan Nainggolan Kunjungi HKBP Volker. Tindaklanjuti Proses Pemulihan Jemaat

Praeses Distrik VIII DKI Jakarta melakukan kunjungan pastoral ke HKBP Persiapan Ressort Volker pada Kamis (20/3/205) pukul 20.00 WIB. Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau respons parhalado setelah pertemuan sebelumnya di Kantor Distrik VIII DKI Jakarta pada Senin lalu. Pertemuan tersebut  adalah tindaklanjut sekaligus memantau proses pemulihan  atas penggembalaan yang diterima HKBP Persiapan Ressort Volker sejak November 2024 yang lalu.

Pertemuan dihadiri Praeses Pdt Oloan Nainggolan Didampingi Pendeta Ressort HKBP Tanjung Priok dan Pendeta Fungsional

Dalam kunjungan tersebut, Praeses Oloan Nainggolan memimpin jalannya diskusi serta memberikan arahan kepada parhalado terkait langkah-langkah pemulihan jemaat. Ia akan menugaskan pelayan kantor distrik untuk mendampingi pelayanan di gereja tersebut pasca tidak memiliki pelayan penuh waktu di gereja tersebut.

Keputusan diambil setelah parhalado menyetujui perlunya perbaikan guna mengembalikan jemaat ke status penuh dalam HKBP. Perbaikan dimaksud mengacu kepada syarat-syarat yang disampaikan sebelumnya dalam pertemuan awal yang dihadiri staff khusus Ephorus Pdt. Daminna Lumbansiantar.

Segenap parhalado HKBP Persiapan Ressort Volker sepakat untuk mengikuti arahan Praeses dan menerima bimbingan demi pemulihan jemaat. Laporan kerja pemenuhan syarat-syarat dimaksud  akan disampaikan langsung ke Kantor Pusat HKBP guna memastikan koordinasi berjalan dengan baik.

Pertemuan berlangsung di Ruang Konsistori HKBP Volker

Praeses menginstruksikan agar koordinasi teknis mengenai pelayanan penunjang bagi jemaat akan segera dilakukan dengan penanggungjawab pelayanan yang berasal dari Kantor Distrik sesuai arahan Praeses.

Sebagai tanda komitmen dalam proses pemulihan ini, 16 Sintua Parhalado menyatakan kesiapannya untuk dibina dan dibimbing dalam pelayanan di bawah supervisi Distrik VIII. Semua bidang pelayanan untuk jemaat akan dikoordinasikan langsung oleh staf dari Kantor Distrik yang ditugaskan oleh Praeses.

Praeses Menginstruksikan Agar Koordinasi Teknis Mengenai Pelayanan Penunjang Bagi Jemaat Akan Segera Dilakukan

Pertemuan diawali ibadah dipimpin oleh Pdt. Wilson Saragih, sementara ibadah penutup dipimpin oleh Pdt. Paul Sihombing, pendeta fungsional HKBP Tanjung Priok.

Hadir dalam acara tersebut Pendeta HKBP Ressort Tanjung Priok Pdt. Sikpan Sihombing serta Pendeta Fungsional Pdt. Togu M Tampubolon dan Pdt. Paul B Sihombing.

Sebelumnya HKBP menyatakan status penggembalaan bagi HKBP Persiapan Ressort Volker beserta Pimpinan Jemaat Pdt. David M Simatupang sebagai sanksi akibat ketidaktaatan terhadap mekanisme aturan dan peraturan di HKBP.

    Related post