Rayakan Pentakosta, HKBP Cijantung Launching dan Lantik Panitia Tahun Oikumene Inklusif, Pesta Gotilon dan Bagikan Benih Simbolik

 Rayakan Pentakosta, HKBP Cijantung Launching dan Lantik Panitia Tahun Oikumene Inklusif, Pesta Gotilon dan Bagikan Benih Simbolik

HKBP Cijantung Lantik Panitia Dan Launching Tahun Oikumene Inklusif Pesta Gotilon Tahun 2024

Pada hari Minggu Pentakosta I (19/5/2024) Pendeta HKBP Resort Cijantung, Pdt. Abednego Sirait, memimpin rangkaian acara pelantikan Panitia Pelaksana Kegiatan Tahun Oikumene Inklusif dan sekaligus melakukan launching kegiatan Tahun Oikumene Inklusif 2024.

Kata sambutan ketua Panitia tahun Oikumene Inklusif HKBP Cijantung

Pdt. Abednego Sirait melantik Panitia Tahun Oikumene Inklusif dipimpin ketua Rusmian Pasaribu br. Pakpahan. Menariknya, kepanitiaan ini akan menjalankan tugasnya di bawah koordinasi penuh Dewan Koinonia.

Pelantikan Panitia Pelaksana kegiatan Tahun Oikumene Inklusif

Selain pelantikan, disaksikan para pendeta, panitia, parhalado, dan warga jemaat, Pdt. Abednego Sirait meluncurkan atau launching Tahun Oikumene Inklusif HKBP Cijantung. Dalam kesempatan ini, dilakukan penyerahan boni atau benih simbolis kepada utusan dari 23 Wijk yang akan didistribusikan kepada seluruh anggota jemaat. Benih itu nantinya akan dikumpulkan saat pesta gotilon atau panen sebagai tanda syukur dengan bentuk partisipasi dan kontribusi kepada gereja.

Pengkhotbah Pdt. Abednego Sirait (Pendeta Resort)

Usai ibadah, acara dilanjutkan dengan penanaman pohon dan pelepasan merpati. Kedua simbol ini merupakan bentuk komitmen jemaat untuk menciptakan keadilan dan perdamaian bagi seluruh ciptaan Tuhan. Penanaman pohon diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi lingkungan, sementara pelepasan merpati melambangkan harapan akan perdamaian yang abadi.

Foto Bersama Parompuan dengan Memakai Tandok

Rangkaian kegiatan pada hari itu diakhiri dengan perayaan dan ramah tamah yang diadakan di gedung serbaguna HKBP Cijantung. Seluruh warga jemaat menikmati jamuan kasih melalui makan bersama. Acara dimeriahkan dengan penampilan tradisional anak-anak sekolah Minggu dan nyanyian-nyanyian tradisional yang dibawakan oleh remaja.

Penerbangan Merpati

Dengan dimulainya Tahun Oikumene Inklusif 2024, HKBP Cijantung berharap dapat lebih mempererat tali persaudaraan di antara jemaat serta memberikan dampak positif bagi masyarakat luas.

Masak dan Makan Bersama
Penanaman Pohon oleh Pdt. Abednego Sirait (Pendeta Resort)
Acara Perayaan Berlangsung di Aula Gereja
Pemainan tradisional anak sekolah minggu

Stella Pardede

Related post