Retreat dan Pembinaan Pelajar Sidi HKBP Maranatha Tambun di Cisarua Bogor

 Retreat dan Pembinaan Pelajar Sidi HKBP Maranatha Tambun di Cisarua Bogor

Retreat dan Pembinaan Pelajar Sidi HKBP Maranatha Tambun di Cisarua Bogor

HKBP Maranatha Tambun Bekasi menggelar retreat sekaligus pembinaan bagi pelakar katekisasi sidi angkatan 2023-2024. Kegiatan berlangsung dari hari Senin hingg Rabu, 25-26 Juni 2024 bertempat di New Karwika Hotel & Ressort, Cisarua Bogor.

Retreat dan pembinaan dipimpin langsung oleh Pendeta HKBP Ressort Maranatha Tambun, Pdt. Elisa Tambunan, didampingi pendeta fungsional, Pdt. Dorayani Nainggolan.

Retreat Menghadirkan Narasumber Pdt. Dr. Frengki Napitupulu, Pemimpin Umum New Kairos TV dan newkairos.co

Kegiatan hari pertama diawali ibadah pembuka dilayani St. Ranni br Purba dan Pdt. Elisa Tambunan, yang dilanjutkan dengan sesi pembinaan pertama dengan materi pembahasan tema kegiatan “Berakar, Bertumbuh, dan Berbuah” dari Kolose 2: 7. Materi tema ini disampaikan oleh Pdt. Elisa Tambunan.

Retreat hari pertama diisi dengan kegiatan sosialisasi pelayanan NHKBP oleh pendamping Naposo Charles Manurung, Moses Sijabat, Mona Sitohang, Wulan Simbolon, didampingi Dewan Koinonia St. Ranni br Purba. Kegiatan berlanjut dengan berbagai lomba dan atraksi kreatifitas peserta retreat hingga malam lampion. Kegiatan kreatif ini difasilitasi pendamping dari Naposobulung.

Pembahasan Materi berlangsung secara Interaktif

Pada hari kedua, Rabu (25/6/2024) pukul 10.30 hingga 12.30 WIB, acara berlanjut dengan pembahasan materi pembinaan tentang “Menjadi Saksi Kristus di Era Digital.” Materi ini disampaikan oleh Pdt. Dr. Frengki Napitupulu, Pemimpin Umum New Kairos TV dan newkairos.co. Materi ini disajikan secara interaktif dengan bermuatan pergumulan yang relevan menyangkut kehidupan para peserta retreat yang didominasi remaja.

Sebelumnya di pagi hari, sebelum materi yang disampaikan Pdt. Frengki Napitupulu, diadakan aktifitas kreatif dengan tema “Aku dan Gereja” yang dipandu Pdt. Dorayani Nainggolan.

Kegiatan hari kedua malam harinya diselenggarakan api unggum dan pengutusan sebagai bagian dari refleksi akhir pembelajaran sidi yang mereka terima.

Rencananya peneguhan sidi bagi 63 orang pelajar sidi akan diselenggarakan pada hari Minggu, 30 Juni 2024.

Rangkaian retreat dan pembinaan berakhir pada hari Rabu, 26 Juni 2024, dengan agenda kebersamaan, evaluasi, hingga ibadah penutupan.

Retreat sidi ini dipersiapakan oleh panitia dari kalangan orang tua dan pelajar sidi. Panitia terdiri dari Ketua Immanuel Sirait, Sekretaris Maikael Napitupulu, Bendahara Marta Nababan, bersama orangtua pendamping Ny. St. S Napitupulu br Silaen, Ny. St. D Simbolon br Nainggolan, dan Ny. Nainggolan br Hutasoit.

Related post