Sandra Sidabutar: “Perempuan HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Berkomitmen Mendukung Dana Pensiun HKBP”
Ketua Persekutuan Perempuan HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Sandra Sidabutar didampingi Bendahara Reny Siagian bersama perwakilan Pengurus PPD menyerahkan donasi bantuan bagi penyelesaian persoalan dana pensiun HKBP.
Penyerahan donasi dari PPD dilaksanakan di tengah acara Ibadah Bersama Pelayananan Kepada Kaum Difabel/ Disabilitas HKBP Distrik VIII DKI Jakarta, Rabu (22/6/2022), bertempat di Sopo Bolon Gedung Sopo Marpingkir HKBP di Pulo Gebang Jakarta Timur.
Sandra Sidabutar menyampaikan komitmen kaum perempuan HKBP Distrik VIII DKI Jakarta untuk berpartisipasi aktif dalam mendukung dana pensiun HKBP.
“Perempuan HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Berkomitmen Mendukung Dana Pensiun HKBP,” ujar Sandra Sidabutar kepada Ephorus ketika menyerahkan donasi secara simbolis. Donasi bagi dana pensiun yang disampaikan PPD merupakan bantuan tahap kedua sejumlah Rp.111.935.000.
“Doakan kami agar dapat menyampaikan donasi tahap selanjutnya agar persoalan dana pensiun dapat segera selesai,” kata Sandra Sidabutar yang juga Bendahara Umum Panitia Tahun Kesehatian HKBP Distrik VIII DKI Jakarta.
Ephorus HKBP Pdt. Dr. Robinson Butarbutar mengapresiasi penuh partisipasi PPD HKBP Distrik VIII DKI Jakarta. Ia juga menyampaikan apresiasi yang sama kepada Praeses Bernard Manik yang bersinergi dengan PPD dalam berkontribusi kepada HKBP.
Rangkaian ibadah bersama yang dipimpin oleh Ephorus HKBP Pdt. Dr. Robinson Butarbutar dan Praeses Pdt. Bernard Manik dihadiri 122 orang kaum difabel warga jemaat HKBP di DKI Jakarta, didampingi 114 orang tua dan pendamping dan para pelayan penuh waktu.
Kegiatan ini merupakan bagian dari pelayanan Tahun Kesehatian HKBP Distrik VIII DKI Jakara tahun 2022.