Sandra Sidabutar Wakili HKBP Pada Seminar LWF di Wittenberg Jerman dan Jenewa Swiss
Sandra Maureen Sidabutar, Ketua Persekutuan Perempuan HKBP Distrik VIII DKI Jakarta, mewakili HKBP pada perhelatan Seminar Internasional bertajuk 7th LWF International Seminar for Lay Persons in Church Leadership, 22 Juni – 1 Juli 2024, di Lutherstadt Wittenberg Jerman dan Jenewa Swiss.
Menurut Sandra Sidabutar kepada newkairos.co, Senin (24/6/2024), seminar dimulai di Wittenberg Jerman pada 22 Juni 2024, dan akan berlanjut di Jenewa Swiss dari 26 Juni hingga 1 Juli 2024.
Tema besar dari seminar tersebut adalah: “Lutheran visions and values in church leadership practice today – Inspiration from the Bible and Lutheran tradition”. “Visi dan nilai Lutheran dalam praktik kepemimpinan gereja saat ini – Inspirasi dari Alkitab dan tradisi Lutheran”.
Sandra Hutabarat br. Sidabutar itu mengadakan kunjungan ke Wittenberg, jantung Reformasi Lutheran, dan ke Jenewa, kantor pusat Federasi Lutheran Dunia (LWF), sebagai bagian kontribusi HKBP dalam memperkuat persekutuan di antara gereja-gereja anggota LWF dan akan membantu partisipan mendapatkan pemahaman yang mendalam tentang teologi Lutheran dan organisasi gereja.
Rangkaian kegiatan diawali dengan meet and greet dan mengiikuti Worship Service di Town Church.
Sandra Sidabutar dan peserta lain selama di di Wittenberg akan tinggal dari 22 – 26 Juni 2024 di Colleg Wittenberg, Juedenstrasse 8, D-06886 Lutherstadt Wittenberg.
Selanjutnya partisipan akan melanjutkan kegiatan di Jenewa, dan akan tinggal dari 26 Juni – 1 Juli 2024, di NASH Airport Hotel, Chemin de la Violette 11, CH-1216 Cointrin.