Sekjen HKBP: “Tahun 2022, Sudah 2,1 Juta Anggota Jemaat Terdaftar di Database HKBP”
Sekretaris Jenderal HKBP Pdt. Dr. Victor Tinambunan mengatakan bahwa pada tahun 2022 terjadi peningkatan besar dalam pendataan jumlah anggota jemaat di HKBP berdasarkan data yang telah masuk ke Database HKBP. Hal tersebut disampaikan Sekjen HKBP sebagai keynote speaker secara daring pada acara Pelatihan Database dan Big Data yang dilaksanakan Panitia Tahun Kesehatian HKBP Distrik VIII DKI Jakarta, Senin (28/3/2021).
“Pada Tahun 2021 terdata 1,5 juta anggota jemaat HKBP, dan dalam satu tahun ini meningkat sebanyak 500 ribu. Tahun 2022, sudah 2,1 juta anggota jemaat HKBP terdaftar di database HKBP”, kata Sekjen HKBP pada penjelasan materinya.
Peningkatan tersebut menjadi sebuah awal yang bagus untuk mengembangkan kembali upaya pendataan warga jemaat HKBP sebagai bagian dari pengembangan pelayanan serta penataan manajemen dan tata kelola pelayanaan.
Salah satu hal yang perlu dikelola adalah penggunaan virtual account sebagai bagian penataan tata kelola keuangan HKBP yang transparan dan akuntabel.
“Selalu ada kendala dalam penataan keuangan ketika ditata secara manual. Sebagai contoh, sekitar 7 M dana masuk tidak jelas pengirimannya. Maka virtual account bisa membantu untuk penataan itu,” lanjut Pdt. Victor Tinambunan.
Sekjen HKBP Pdt. Victor Tinambunan mengapresiasi program yang diadakan Panitia Tahun Kesehatian HKBP sebagai upaya meningkatkan kesehatian dalam tata kelola administrasi dan keuangan HKBP. Ia juga memberi apresiasi kepada Tim Balitbang yang diwakili Kristofel Sirait yang menyampaikan materi sosialiasi database dan big data kepada peserta pelatihan.
Rangkaian pelatihan database dan big data yang diselenggarakan Panitia Tahun Kesehatian HKBP Distrik VIII DKI Jakarta berlangsung di Gedung Serbaguna SMA/SMK Prestasi Prima Jakarta Timur yang dikelola Wannen Pakpahan dan Flores Sagala.
Acara dibuka secara resmi oleh Praeses HKBP Distrik VIII DKI Jakarta Pdt. Bernard Manik setelah kata sambutan dari Ketua Panitia Pontas Pane.
Kegiatan menghadirkan peserta Pendeta Ressort dan Pimpinan Jemaat secara onsite dan para Sekretaris Huria dan Bendahara Huria yang hadir melalui online melalui aplikasi Zoom. Seluruh kegiatan ditayangkan secara live streaming di Kanal YouTube New Kairos TV.